Kesuksesan Karir Polri Tidak Lepas Dari Peran Awak Media

- Jurnalis

Kamis, 1 Agustus 2024 - 15:21 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Caption: Kapolres Sampang AKBP Hendro Sukmono saat melaksanakan kegiatan Piramida, (dok. regamedianews).

Caption: Kapolres Sampang AKBP Hendro Sukmono saat melaksanakan kegiatan Piramida, (dok. regamedianews).

Sampang,- Kesuksesan dalam karir kepolisian, tidak lepas dari peran serta awak media, sekaligus sebagai kontrol sosial.

Hal itu diungkapkan Kapolres Sampang AKBP Hendro Sukmono, saat ‘Ngopi Bareng Bersama Media’ (Piramida) di cafe Lora Kopi, Rabu (31/07/24) malam.

Ia mengatakan, selain dianggap saudara, awak media sebagai kontrol bagi dirinya, dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

Hendro juga berharap, komunikasi antara Polres Sampang dengan seluruh awak media massa, terjalin dengan baik dan harmonis

“Tujuannya, untuk menjaga Kamtibmas di Sampang senantiasa aman damai dan kondusif,” tutur pria lulusan Akpol tahun 2005 tersebut.

Mengingat, pentingnya awak media dalam membantu kepolisian dalam Harkamtibmas.

Baca Juga :  Lapas Narkotika Pamekasan Komitmen Tingkatkan Kualitas Pembinaan WBP

“Oleh karena itu, Piramida ini akan berlanjut selama dirinya menjabat Kapolres Sampang,” pungkas Hendro.

Sementara itu, Kasi Humas Polres Sampang Ipda Dedy Dely Rasidie, menyampaikan terima kasih kepada seluruh wartawan yang hadir dalam kegiatan Piramida.

“Betapa pentingnya pemberitaan media massa, dalam mendukung pelaksanaan tugas-tugas kepolisian, khususnya bidang Harkamtibmas,” ujarnya, Kamis (01/08).

Dedy mengatakan, kegiatan ngopi bareng bersama media merupakan tindak lanjut program Kapolres Sampang AKBP Hendro Sukmono.

“Yaitu manajemen media pers yang disampaikan kepada PJU Polres Sampang dan Kapolsek jajaran, saat laporan kesatuan pada tanggal 19 Juli kemarin,” terangnya.

Baca Juga :  Kendalikan Hipertensi Dengan Cara Tepat

Disisi lain, Dedy juga mengucapkan terima kasih, karena telah memberikan informasi kepada masyarakat, terkait pelaksanaan tugas Polri.

“Maka keberhasilan upaya Polres Sampang bisa diapresiasi, sehingga meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap Polri,” ucapnya.

Kendati demikian, Polres Sampang siap menerima masukan-masukan dari seluruh awak media massa.

“Demi meningkatkan pelayanan kepolisian kepada masyarakat, sebagaimana tugas pokoknya yaitu melindungi, mengayomi dan melayani masyarakat,” terangnya.

Dedy berharap, seluruh awak media massa baik wartawan cetak dan wartawan elektronik, lebih bersinergi dengan Polres Sampang.

“Untuk mewujudkan Kamtibmas yang aman, damai, sejuk dan kondusif di Kabupaten Sampang,” pungkas eks anggota Polsek Sokobanah ini.

Berita Terkait

Dua Lansia di Sampang Menanti Perhatian Prioritas Pemerintah
Dandim Sumenep Tegaskan Pengawasan Ketat Program MBG
Perkuat Basis, 600 Muslimat NU Kedungdung Dikukuhkan
Polres-LBH Ansor Sumenep Komit Beri Pendampingan Hukum Gratis
PLN Rampungkan Infrastruktur Listrik JLS Sampang
RSUD Pamekasan Putus Kontrak Proyek Gedung Rawat Inap
Visi Sampang Terang: Jadikan JLS Magnet Ekonomi
Pemkab Sampang “Sulap” Jalan Gelap Jadi Terang

Berita Terkait

Selasa, 13 Januari 2026 - 12:49 WIB

Dua Lansia di Sampang Menanti Perhatian Prioritas Pemerintah

Minggu, 11 Januari 2026 - 12:02 WIB

Dandim Sumenep Tegaskan Pengawasan Ketat Program MBG

Jumat, 9 Januari 2026 - 20:33 WIB

Polres-LBH Ansor Sumenep Komit Beri Pendampingan Hukum Gratis

Jumat, 9 Januari 2026 - 17:24 WIB

PLN Rampungkan Infrastruktur Listrik JLS Sampang

Jumat, 9 Januari 2026 - 13:34 WIB

RSUD Pamekasan Putus Kontrak Proyek Gedung Rawat Inap

Berita Terbaru

Caption: BPBD Sampang tampak didampingi anggota DPRD dan Kades saat menyerahkan bantuan logistik kepada lansia di Desa Nyeloh, (dok. Harry Rega Media).

Daerah

Dua Lansia di Sampang Menanti Perhatian Prioritas Pemerintah

Selasa, 13 Jan 2026 - 12:49 WIB

Caption: Polres Pamekasan tunjukkan barang bukti kasus penjambretan yang menyebabkan satu korban meninggal dunia, (dok. Kurdi Rega Media).

Hukum&Kriminal

Diringkus! Jambret Maut di Pamekasan Terancam 15 Tahun Penjara

Senin, 12 Jan 2026 - 21:04 WIB

Caption: ilustrasi hujan disertai angin dan petir menerpa wilayah kabupaten, (dok. Harry Rega Media).

Pariwisata

Peringatan Dini BMKG: Sampang Masuk Wilayah Rawan Angin Kencang

Senin, 12 Jan 2026 - 16:54 WIB

Caption: ilustrasi pelaku kriminal ditangkap, Pj Kades Tlagah beberkan surat pengunduran diri inisial UA dari jabatannya sebagai perangkat desa, (dok. Harry Rega Media).

Hukum&Kriminal

Pj Kades Tlagah Bantah Jambret Maut di Pamekasan Jabat Kasun

Minggu, 11 Jan 2026 - 21:49 WIB

Caption: Dandim Sumenep Letkol Arm Bendi Wibisono, menyampaikan arahannya saat grand launching SPPG di Kecamatan Rubaru, (sumber foto. Sumenep.go.id).

Daerah

Dandim Sumenep Tegaskan Pengawasan Ketat Program MBG

Minggu, 11 Jan 2026 - 12:02 WIB