Kecelakaan di Sampang, Sopir Pickup Asal Mojokerto Tewas

- Jurnalis

Kamis, 24 Oktober 2024 - 11:18 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Caption: warga dan polisi berada di lokasi kecelakaan, tampak kondisi pickup ringsek, (dok. regamedianews).

Caption: warga dan polisi berada di lokasi kecelakaan, tampak kondisi pickup ringsek, (dok. regamedianews).

SAMPANG,- Kecelakaan maut kembali terjadi di Kabupaten Sampang, Madura, Jawa Timur, Kamis (24/10/24) pagi.

Informasi yang dihimpun, kecelakaan itu melibatkan kendaraan pickup bermuatan roti dengan truk bermuatan batu bata.

Kasi Humas Polres Sampang Ipda Dedy Dely Rasidie, membenarkan peristiwa kecelakaan maut tersebut.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Kejadiannya di jalan raya Desa Pangongsean, Kecamatan Torjun, sekitar pukul 05:30 wib,” ujarnya.

Dedy mengungkapkan, dalam peristiwa kecelakaan itu satu orang sopir meninggal dunia.

Baca Juga :  Syafiuddin Desak Akselerasi Ekonomi Madura

“Sopir pickupnya yang meninggal, sedangkan penumpangnya dirawat di rumah sakit,” jelasnya.

Terpisah, Kanit Gakkum Satlantas Polres Sampang Ipda Dody Darmawan menambahkan, kecelakaan itu diduga karena sopir pickup mengantuk.

“Akibatnya, satu orang sopir mengalami luka berat dan meninggal dunia,” ujarnya kepada regamedianews.

Identitas sopir pickup berinisial DA (35), asal Kabupaten Mojokerto, dan penumpangnya berinisial RN (29), asal Jawa Tengah.

Baca Juga :  Jelang Lebaran, Arus Mudik di Kota Gorontalo Terpantau Aman

“Sedangkan identitas sopir truk berinisial SB (24), warga Kecamatan Jrengik, Kabupaten Sampang,” jelasnya.

Dody mengungkapkan, kronologis kecelakaan itu bermula, saat pickup bernopol S-8217-WQ yang dikemudikan DA melaju dari barat ke timur.

“Sementara dari arah berlawanan, melaju truk bernopol M-8645-NE yang dikendarai SB,” terangnya.

Sesampainya di TKP, diduga sopir pickup mengantuk dan oleng ke kanan, kemudian menabrak truk tersebut.

“Sehingga terjadilah kecelakaan,” pungkasnya.

Berita Terkait

36 Wilayah di Jawa Timur Dihantui Cuaca Ekstrem
6 Santri Tewas di Galian Bukit Jaddih Bangkalan
Luapan Sungai Panyiburan Rendam 3 Desa di Sampang
Jalan Raya Jrengik Sampang Terendam Banjir
Polisi Datangi TKP Tewasnya Bocah Sampang
Bocah Sampang Ditemukan Meninggal di Sungai
Warga Sampang dan Surabaya Meninggal Usai Dihantam Fuso
Pria Ditemukan Tewas Bersimbah Darah di Monumen Arek Lancor

Berita Terkait

Jumat, 21 November 2025 - 17:16 WIB

36 Wilayah di Jawa Timur Dihantui Cuaca Ekstrem

Jumat, 21 November 2025 - 07:11 WIB

6 Santri Tewas di Galian Bukit Jaddih Bangkalan

Rabu, 19 November 2025 - 13:20 WIB

Luapan Sungai Panyiburan Rendam 3 Desa di Sampang

Rabu, 19 November 2025 - 11:40 WIB

Jalan Raya Jrengik Sampang Terendam Banjir

Minggu, 16 November 2025 - 21:35 WIB

Polisi Datangi TKP Tewasnya Bocah Sampang

Berita Terbaru

Caption: mahasiswa terpilih dari berbagai kampus di Jawa Timur, mengikuti apel penerimaan peserta magang di Lapas Narkotika Pamekasan, (dok. foto istimewa).

Daerah

23 Mahasiswa Terpilih di Jatim Dalami Dunia Pemasyarakatan

Senin, 24 Nov 2025 - 23:03 WIB

Caption: petugas yang tergabung dalam Operasi Zebra Semeru 2025, mengecek kelengkapan dokumen dan kelayakan kendaraan, (dok. Polantas Sampang).

Daerah

Operasi Zebra di Sampang, Sisir Kendaraan Tak Layak Jalan

Senin, 24 Nov 2025 - 12:03 WIB

Caption: Satgas BAANAR PC GP Ansor Sumenep pose bersama pihak Diskominfo Sumenep, (dok. foto istimewa).

Daerah

Berkolaborasi Cegah Narkoba dan Judol di Sumenep

Minggu, 23 Nov 2025 - 23:45 WIB