Keluarga WBP Lapas Narkotika Pamekasan Terima Bansos

- Jurnalis

Selasa, 10 Desember 2024 - 14:19 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Caption: perwakilan Kalapas Narkotika Pamekasan saat memberikan bantuan paket sembako kepada WBP, (dok. regamedianews).

Caption: perwakilan Kalapas Narkotika Pamekasan saat memberikan bantuan paket sembako kepada WBP, (dok. regamedianews).

PAMEKASAN,- Lapas Narkotika Kelas IIA Pamekasan, Jawa Timur, menggelar Bakti Sosial (Baksos), Selasa (10/12/24) pagi.

Kegiatan yang dikemas penyaluran Bantuan Sosial (Bansos) tersebut, diberikan kepada keluarga Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP).

Pembagian bansos berupa paket sembako itu, tidak hanya diberikan kepada keluarga WBP, akan tetapi juga kepada warga sekitar.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kalapas Narkotika Yhoga Aditya Ruswanto, kegiatan baksos ini dalam rangka mendukung 13 program akselerasi Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan (Imipas).

“Program tersebut bertajuk Integrasi Pemasyarakatan Sejahtera,” ujarnya kepada awak media.

Yhoga mengungkapkan, baksos ini bertujuan mendukung kesejahteraan keluarga Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP).

Baca Juga :  Ricuh, Massa Dari Paslon Mantap Hujani Kantor Panwaskab Sampang Dengan Batu

“Sekaligus memperkuat hubungan kekeluargaan yang merupakan salah satu elemen penting, dalam keberhasilan proses pembinaan,” ucapnya.

Ia menjelaskan, program Imipas memberikan arah yang jelas, tentang pentingnya kesejahteraan dan reintegrasi WBP dengan masyarakat.

Melalui baksos tersebut, pihaknya ingin menunjukkan tidak hanya fokus pada pembinaan WBP didalam Lapas.

“Tetapi juga memperhatikan kesejahteraan keluarga mereka di luar. Ini sejalan dengan semangat akselerasi yang diharapkan pak menteri,” ujarnya.

Kendati demikian, Yhoga mengapresiasi seluruh pihak yang mendukung terselenggaranya kegiatan ini, termasuk petugas, WBP serta para keluarga yang hadir.

Baca Juga :  Hari Ini, Ansor Pamekasan Gelar Konfercab Ke IX

Ia juga menyampaikan, terima kasih kepada semua pihak yang telah berkontribusi dalam acara tersebut.

“Kami percaya bahwa sinergi antara Lapas, keluarga dan masyarakat adalah kunci keberhasilan program pembinaan ini,” pungkasnya.

Yhoga menambahkan, sebanyak 100 paket sembako telah disalurkan kepada keluarga WBP yang membutuhkan.

Salah satu keluarga penerima, Rosimah mengaku sangat terbantu, dengan adanya bantuan sosial yang diberikan Lapas Narkotika Pamekasan.

“Bantuan ini tidak hanya meringankan beban kami, tetapi juga menunjukkan perhatian Lapas terhadap keluarga WBP. Kami sangat bersyukur,” ungkapnya.

Berita Terkait

PERMAHI UNUGO Soroti Kasus Tenaga Ahli Bupati Pohuwato Positif Narkoba
23 Mahasiswa Terpilih di Jatim Dalami Dunia Pemasyarakatan
Suguhkan Draft Perdes, Dorong Desa Miliki Regulasi Wisata Visioner
Soal Revitalisasi SMKN Model Gorontalo, Walihua Akan Surati Kemendikdasmen
Operasi Zebra di Sampang, Sisir Kendaraan Tak Layak Jalan
Berkolaborasi Cegah Narkoba dan Judol di Sumenep
Desa Gagah Dorong Pelestarian Budaya Drumband
Mahasiswa UTM Sosialisasi Anti Bullying di SMPN 1 Kamal

Berita Terkait

Selasa, 25 November 2025 - 14:58 WIB

PERMAHI UNUGO Soroti Kasus Tenaga Ahli Bupati Pohuwato Positif Narkoba

Senin, 24 November 2025 - 23:03 WIB

23 Mahasiswa Terpilih di Jatim Dalami Dunia Pemasyarakatan

Senin, 24 November 2025 - 18:38 WIB

Suguhkan Draft Perdes, Dorong Desa Miliki Regulasi Wisata Visioner

Senin, 24 November 2025 - 16:26 WIB

Soal Revitalisasi SMKN Model Gorontalo, Walihua Akan Surati Kemendikdasmen

Minggu, 23 November 2025 - 23:45 WIB

Berkolaborasi Cegah Narkoba dan Judol di Sumenep

Berita Terbaru

Caption: mahasiswa terpilih dari berbagai kampus di Jawa Timur, mengikuti apel penerimaan peserta magang di Lapas Narkotika Pamekasan, (dok. foto istimewa).

Daerah

23 Mahasiswa Terpilih di Jatim Dalami Dunia Pemasyarakatan

Senin, 24 Nov 2025 - 23:03 WIB