Direktur Kepatuhan Internal Ditjenpas Serap Aspirasi Warga Binaan

- Jurnalis

Jumat, 13 Desember 2024 - 16:05 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Caption: Direktur Kepatuhan Internal Ditjenpas meninjau fasilitas dan layanan Lapas Narkotika Kelas IIA Pamekasan.

Caption: Direktur Kepatuhan Internal Ditjenpas meninjau fasilitas dan layanan Lapas Narkotika Kelas IIA Pamekasan.

PAMEKASAN,- Selain memberikan arahan kepada petugas Lapas, Direktur Kepatuhan Internal Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Ditjenpas), juga serap aspirasi warga binaan.

Hal itu dilakukan Lilik Sujandi, saat kunjungan ke Lapas Narkotika Kelas IIA Pamekasan, bersama Kepala Divisi Pemasyarakatan Jatim, Hari Azhari, Jumat (13/12/24).

“Kunjungan ini untuk memastikan pelaksanaan tata kelola yang baik, transparansi, akuntabilitas,” ujar Direktur Kepatuhan Internal Ditjenpas, Lilik Sujandi.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Selain itu, terang Sujandi, untuk memantau program pembinaan bagi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) dan mendengar langsung aspirasinya.

“Kami hadir untuk mendengar langsung aspirasi dan masukan dari WBP,” ungkapnya kepada awak media.

Baca Juga :  HUT Bhayangkara, Kapolres Sampang: Semoga Polri Semakin Jaya dan Dicintai Masyarakat

Pihaknya ingin memastikan, program pembinaan berjalan sesuai aturan dan memberikan manfaat nyata, baik untuk WBP maupun masyarakat luas.

“Kami mengapresiasi kepada para WBP yang aktif mengikuti program pembinaan,” pungkas Sujandi.

Selain serap aspirasi, kunjungan ini juga mencakup pemantauan fasilitas dan layanan yang tersedia, seperti layanan kesehatan, pendidikan dan pelatihan keterampilan kerja.

Sementara itu, Kalapas Narkotika Pamekasan Yhoga Aditya Ruswanto menegaskan, komitmen dalam memberikan pelayanan terbaik kepada WBP maupun masyarakat.

“Kunjungan dari Direktur Kepatuhan Internal menjadi motivasi bagi kami untuk terus meningkatkan pelayanan dan tata kelola di lapas ini,” tuturnya.

Baca Juga :  Jalan Rusak, Orang Sakit di Sampang Digotong Dengan Jalan Kaki Sejauh 2 Km

Pihaknya berkomitmen memberikan pembinaan terbaik kepada WBP, termasuk pelatihan kerja, pendidikan, dan layanan kesehatan.

“Kehadiran beliau juga menjadi semangat baru bagi seluruh jajaran kami,” ucapnya.

Sekedar diketahui, para WBP menyambut baik kunjungan tersebut dan memanfaatkan kesempatan untuk menyampaikan harapan serta tantangan selama menjalani masa pembinaan.

“Kami sangat menghargai perhatian dari Ditjenpas. Ini memberi kami semangat baru untuk terus mengikuti program pembinaan dan mempersiapkan diri kembali ke masyarakat,” ungkap salah satu WBP.

Berita Terkait

Soal Pengrusakan Alun-Alun Sampang, Bupati Pasrahkan Ke Polres
Malam Puncak HSN, Bupati Ajak Santri Menjaga Sampang
Napi Narkotika Pamekasan Dibekali Keterampilan
Employee Volunteering ‘Go Green’ BPJS Ketenagakerjaan Serahkan Tempat Sampah Ke SMKN 1 Sumenep dan Yayasan Annuqayah
Satreskrim Polres Bangkalan Sidak Sejumlah SPBU
Iptu Nur Fajri Jabat Kasat Reskrim Polres Sampang
Icha Lovers Kecam Pengrusakan Fasilitas Alun-Alun Sampang
Aksi Demo DPRD Sampang Anarkis

Berita Terkait

Sabtu, 1 November 2025 - 08:44 WIB

Soal Pengrusakan Alun-Alun Sampang, Bupati Pasrahkan Ke Polres

Sabtu, 1 November 2025 - 07:33 WIB

Malam Puncak HSN, Bupati Ajak Santri Menjaga Sampang

Kamis, 30 Oktober 2025 - 21:37 WIB

Napi Narkotika Pamekasan Dibekali Keterampilan

Kamis, 30 Oktober 2025 - 07:46 WIB

Satreskrim Polres Bangkalan Sidak Sejumlah SPBU

Rabu, 29 Oktober 2025 - 15:20 WIB

Iptu Nur Fajri Jabat Kasat Reskrim Polres Sampang

Berita Terbaru

Caption: Bupati - Wabup Sampang duduk berdampingan dengan Ketua PCNU Sampang serta kiai dan ulama', saat acara malam puncak peringatan Hari Santri Nasional 2025, (dok. regamedianews).

Daerah

Malam Puncak HSN, Bupati Ajak Santri Menjaga Sampang

Sabtu, 1 Nov 2025 - 07:33 WIB

Caption: Kasat Reskrim AKP Hafid Dian Maulidi, didampingi Kasi Humas Polres Bangkalan Ipda Agung Intama, (dok. regamedianews).

Hukum&Kriminal

Napi Rutan Sumenep Yang Kabur Akhirnya Tertangkap

Jumat, 31 Okt 2025 - 12:02 WIB

Caption: Kalapas Narkotika Pamekasan Kusnan, memberikan sertifikat pelatihan kepada warga binaan, (dok. foto istimewa).

Daerah

Napi Narkotika Pamekasan Dibekali Keterampilan

Kamis, 30 Okt 2025 - 21:37 WIB

Caption: perwakilan pemuda dan tokoh masyarakat memberikan keterangan, usai melaporkan pengrusakan fasilitas umum ke Polres Sampang, (dok. regamedianews).

Hukum&Kriminal

Polres Sampang Diminta Tangkap Perusak Fasum Saat Demo Anarkis

Kamis, 30 Okt 2025 - 14:49 WIB