KONI Sampang Terapkan Talent Scouting Menuju Porprov 2025

- Jurnalis

Selasa, 29 April 2025 - 18:31 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Caption: Ketua Pembinaan Prestasi KONI Sampang (Moh Kusairi), saat memberikan arahan kepada atlet, (dok. regamedianews).

Caption: Ketua Pembinaan Prestasi KONI Sampang (Moh Kusairi), saat memberikan arahan kepada atlet, (dok. regamedianews).

Sampang,- Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Sampang, kini mulai menerapkan talent scouting atlet.

Strategi tersebut, untuk menguji kemampuan atlet menuju Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Timur tahun 2025.

Sedangkan lokasi talent scouting sendiri, ditempatkan di SMAN 4 Sampang dan dimulai pada Selasa (29/4) sore.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Moh Kusairi ketua pembinaan prestasi KONI Sampang mengatakan, pihaknya telah mengumpulkan atlet dari semua cabang olahraga.

“Melaui talent scouting ini, kami bertujuan untuk menguji kemampuan  para atlet,” ujarnya kepada regamedianews.

Selain itu, juga untuk mengukur kelayakan bakat semua atlet dalam berlaga di Porprov Jatim 2025, di Malang.

Baca Juga :  Pemkab Sampang Himbau Pengelola Wisata Untuk Tutup Sementara

“Kami berharap, atlet dari semua cabor bisa terpilih. Talent scouting akan menjadi tahap penentuan bagi atlet,” bebernya.

Lebih lanjut Kusairi mengatakan, kegiatan ini akan dilaksanakan selama dua hari kedepan.

“Namun sebelumnya, para atlet telah melakukan scout talent di wilayah masing-masing,” ungkapnya.

Disisi lain, Kusairi berharap di tahun 2025, KONI Sampang naik peringkat, daripada tahun sebelumnya.

“Tahun kemarin kami peringkat 17 dari 38 kabupaten, mudah-mudahan tahun ini tidak turun dari peringkat tersebut,” ungkapnya.

Maka dari itu, dengan strategi talent scouting, KONI Sampang bisa mempertahankan peringkat yang telah diraih.

Baca Juga :  JCW Sayangkan Lambatnya Penanganan Pemkab Sampang Benahi Tiga Ruang SDN Jelgung 2 Yang Ambruk

Selain itu, juga untuk menjaring atlet yang berpotensi, guna mengikuti kejuaraan bergengsi di Jawa Timur.

“Sehingga atlet yang sudah terjaring akan dilakukan pembinaan dengan mengikuti pemusatan latihan,” pungkas Kusairi.

Sementara, Kepala SMAN 4 Sampang Moh Farid Siswandi, mengapresiasi kegiatan talent scouting tersebut.

“Kami sangat mendukung sepenuhnya, apalagi tujuannya untuk menjaring atlet-atlet berprestasi,” ujarnya.

Kendati demikian, ungkap Farid, pihaknya hanya memfasilitasi sejumlah tempat untuk dilaksanakan talent scouting.

“Harapannya, siswa kami juga ikut andil, sehingga dapat diberikan motivasi dan bisa membanggakan Sampang diajang Porprov Jatim 2025,” pungkasnya.

Berita Terkait

ESP PLTU Anggrek Bermasalah, Pemda Didesak Turun Tangan
Bupati Sampang Tekan OPD Tingkatkan Kinerja
PHE WMO Bangun Ekosistem Laut Produktif di Tlangoh
Hari Bhakti Kemenimipas, Momentum Lapas Memperkuat Transformasi
Pemkab Bangkalan Matangkan Pinjam Pakai Terminal Tipe A
Tahun 2025, Jumlah Janda di Sampang Melonjak
Klaim JHT Gratis, BPJS Ketenagakerjaan Ingatkan Peserta Waspadai Calo
Polantas Sampang Geber Sosialisasi Operasi Zebra 2025

Berita Terkait

Jumat, 21 November 2025 - 16:14 WIB

ESP PLTU Anggrek Bermasalah, Pemda Didesak Turun Tangan

Jumat, 21 November 2025 - 12:29 WIB

Bupati Sampang Tekan OPD Tingkatkan Kinerja

Kamis, 20 November 2025 - 12:19 WIB

PHE WMO Bangun Ekosistem Laut Produktif di Tlangoh

Rabu, 19 November 2025 - 20:08 WIB

Hari Bhakti Kemenimipas, Momentum Lapas Memperkuat Transformasi

Rabu, 19 November 2025 - 18:48 WIB

Pemkab Bangkalan Matangkan Pinjam Pakai Terminal Tipe A

Berita Terbaru

Caption: sebelum ditangkap dan dibawa ke Mako Polres Sampang, tersangka inisial S sempat bersembunyi dibawah kolong ranjang, (dok. regamedianews).

Hukum&Kriminal

Mau Ditangkap, Maling di Sampang ‘Ngumpet’ Dibawah Ranjang

Jumat, 21 Nov 2025 - 19:39 WIB

Caption: gambar ilustrasi cuaca ekstrem berupa hujan disertai petir, (dok. regamedianews).

Peristiwa

36 Wilayah di Jawa Timur Dihantui Cuaca Ekstrem

Jumat, 21 Nov 2025 - 17:16 WIB

Caption: Electrostatic Precipitator pada Pembangkit Listrik Tenaga Uap di Kecamatan Anggrek Gorontalo Utara, (dok. regamedianews).

Daerah

ESP PLTU Anggrek Bermasalah, Pemda Didesak Turun Tangan

Jumat, 21 Nov 2025 - 16:14 WIB

Caption: Satreskrim Polres Pamekasan tunjukkan barang bukti dan tersangka penganiayaan berinisial P, (dok. regamedianews).

Hukum&Kriminal

Resmob Pamekasan Kembali Ciduk Satu Pelaku Penganiayaan

Jumat, 21 Nov 2025 - 13:59 WIB

Caption: Bupati Sampang H Slamet Junaidi, didampingi Wabup dan Sekda saat pimpin rapat bersama OPD, (sumber foto: Diskominfo Sampang).

Daerah

Bupati Sampang Tekan OPD Tingkatkan Kinerja

Jumat, 21 Nov 2025 - 12:29 WIB