Pemkab Sampang Gandeng KPK RI Gelar Bimtek Anti Korupsi

- Jurnalis

Kamis, 8 Mei 2025 - 19:02 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Caption: berlangsungnya bimtek perempuan dan dunia usaha antikorupsi, di aula Sekretariat Daerah Kabupaten Sampang, (dok. regamedianews).

Caption: berlangsungnya bimtek perempuan dan dunia usaha antikorupsi, di aula Sekretariat Daerah Kabupaten Sampang, (dok. regamedianews).

Sampang,- Bertempat di Aula Sekretariat Daerah Kabupaten Sampang, Pemerintah Daerah setempat menggelar bimbingan teknis anti korupsi, Kamis (8/5/25) pagi.

Dalam bimtek perempuan dan dunia usaha antikorupsi ini, mengusung tema ‘Peran Perempuan Sebagai Garda Terdepan Dalam Membangun Generasi Antikorupsi’.

Kegiatan tersebut, dihadiri Plh Direktur III Bidang Pembinaan dan Peran Serta Masyarakat KPK RI, David Sepriwasa, dan Bupati Sampang H Slamet Junaidi.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Turut hadir, sejumlah pejabat Pemkab setempat, Ketua TP PKK Kabupaten Sampang, Ketua Dharma Wanita, Ketua Persit dan Ketua Bhayangkari Sampang.

Bupati Sampang H Slamet Junaidi menyampaikan, upaya pencegahan korupsi di Sampang terus digencarkan, melalui pendekatan komprehensif dan partisipatif.

“Menjadikan perempuan dan pelaku usaha, sebagai ujung tombak dalam membangun budaya integritas, baik di lingkungan keluarga maupun di sektor ekonomi,” tuturnya.

Baca Juga :  Kecelakaan Saat Bekerja, TKI Ilegal Asal Sampang Tewas

Selain itu, imbuh H Slamet Junaidi, Pemkab Sampang menjadikan perempuan dan pelaku usaha sebagai garda depan dalam mewujudkan integritas.

“Pendidikan karakter sejak dini yang ditanamkan dalam keluarga, menjadi benteng utama dalam mencegah perilaku koruptif,” ungkap bupati dua periode ini.

H Slamet Junaidi juga menekankan, perempuan memiliki peran penting, dalam menanamkan nilai-nilai kejujuran dan tanggung jawab kepada generasi penerus.

“Dengan memperkuat peran ibu dalam mendidik anak, berharap terbentuk generasi tangguh secara moral, tidak mudah tergoda jalan pintas atau perilaku menyimpang,” pungkasnya.

Sementara itu, David Sepriwasa menyampaikan, kegiatan bimtek antikorupsi ini menjadi bagian dari strategi nasional pemberantasan korupsi.

Baca Juga :  Cegah Disintegrasi, Kodim Pohuwato Gelar Komsos

“Kabupaten Sampang menjadi salah satu dari dua daerah di Jawa Timur yang mengundang langsung KPK, untuk menyelenggarakan bimtek antikorupsi,” ungkapnya.

Menurut David, pihaknya memilih Sampang karena kesiapan daerah ini, dalam mendorong peran perempuan dan dunia usaha dalam gerakan antikorupsi.

Ia juga mengingatkan pentingnya pola hidup sederhana, terutama di kalangan perempuan, untuk menghindari budaya flexing atau pamer kekayaan.

Karena hal tersebut, tegas Plh Direktur III Bidang Pembinaan KPK RI, dapat menimbulkan kecemburuan sosial dan tekanan dalam kehidupan keluarga.

“Kami menghimbau agar budaya hidup sederhana dikedepankan, sebagai nilai yang membentuk integritas dan keteladanan ditengah masyarakat,” pungkas David.

Berita Terkait

PHE WMO Bangun Ekosistem Laut Produktif di Tlangoh
Hari Bhakti Kemenimipas, Momentum Lapas Memperkuat Transformasi
Pemkab Bangkalan Matangkan Pinjam Pakai Terminal Tipe A
Tahun 2025, Jumlah Janda di Sampang Melonjak
Klaim JHT Gratis, BPJS Ketenagakerjaan Ingatkan Peserta Waspadai Calo
Polantas Sampang Geber Sosialisasi Operasi Zebra 2025
BPJS Kesehatan Rekredensialing Perdana di RSIA Puri Bunda Madura
Wabup Sampang: SPPG Jangan Main-Main Dengan Menu MBG

Berita Terkait

Kamis, 20 November 2025 - 12:19 WIB

PHE WMO Bangun Ekosistem Laut Produktif di Tlangoh

Rabu, 19 November 2025 - 20:08 WIB

Hari Bhakti Kemenimipas, Momentum Lapas Memperkuat Transformasi

Rabu, 19 November 2025 - 18:48 WIB

Pemkab Bangkalan Matangkan Pinjam Pakai Terminal Tipe A

Rabu, 19 November 2025 - 09:28 WIB

Klaim JHT Gratis, BPJS Ketenagakerjaan Ingatkan Peserta Waspadai Calo

Rabu, 19 November 2025 - 08:08 WIB

Polantas Sampang Geber Sosialisasi Operasi Zebra 2025

Berita Terbaru

Caption: inisial AY tersangka kasus pencurian sepeda motor, digelandang ke ruang penyidik Satreskrim Polres Sampang, (dok. regamedianews).

Hukum&Kriminal

Nyolong !, Pria Pangelen Sampang Berujung Masuk Bui

Kamis, 20 Nov 2025 - 18:18 WIB

Caption: PHE WMO simbolis penanaman 120 ton hexa reef di Pantai Pasir Putih Tlangoh, Tanjungbumi, Bangkalan, (dok. regamedianews).

Daerah

PHE WMO Bangun Ekosistem Laut Produktif di Tlangoh

Kamis, 20 Nov 2025 - 12:19 WIB

Caption: Kajari Pamekasan menghancurkan barang bukti perkara pidana umum berupa belasan handphone, (dok. regamedianews).

Hukum&Kriminal

Kejari Pamekasan Musnahkan 41 BB Pidana Umum

Rabu, 19 Nov 2025 - 22:22 WIB

Caption: Wakil Bupati Bangkalan Fauzan Ja'far, (dok. regamedianews).

Daerah

Pemkab Bangkalan Matangkan Pinjam Pakai Terminal Tipe A

Rabu, 19 Nov 2025 - 18:48 WIB