Musim Hujan, Warga Sampang Diimbau Waspada Banjir

- Jurnalis

Kamis, 6 November 2025 - 18:31 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Caption: akses jalan ke Desa Banyumas tampak terendam banjir, akibat luapan sungai kamoning, (sumber foto: BPBD Sampang).

Caption: akses jalan ke Desa Banyumas tampak terendam banjir, akibat luapan sungai kamoning, (sumber foto: BPBD Sampang).

Sampang,- Intensitas hujan pada Rabu (5/11/25) kemarin, mengakibatkan beberapa wilayah di Sampang, Madura, Jawa Timur, terendam banjir.

Diantaranya di Kecamatan Sampang, Camplong dan Omben. Hal itu, disebabkan luapan air sungai di wilayah setempat.

Maka dari itu, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sampang menghimbau masyarakat waspada bencana banjir susulan.

Hasil pemantauan petugas BPBD di bawah, pada Kamis (6/11), genangan air mencapai ketinggian mulai ±10 cm hingga ±70 cm.

Meski air mulai surut, namun jika kondisi cuaca tidak stabil, maka berpotensi terjadi banjir susulan, terutama di wilayah hulu.

“Kami imbau masyarakat tidak menganggap situasi ini aman,” ujar Kasi Kedaruratan dan Logistik BPBD Sampang, Mohammad Hozin.

Ia mengungkapkan, genangan air di beberapa lokasi langganan banjir mulai surut.

“Akan tetapi, kami mengimbau warga yang tinggal di lokasi rawan banjir supaya tetap waspada,” imbaunya.

Menurut Hozin, potensi banjir susulan masih ada, terutama di wilayah yang berada di sekitar aliran sungai atau dataran rendah.

Baca Juga :  Seorang Warga Aceh Selatan Ditemukan Tewas Gantung Diri

Oleh sebab itu, ia mengimbau warga untuk mengamankan barang-barangnya ke tempat lebih tinggi.

“Hindari aktivitas di area sungai saat hujan, dan segera melapor jika terjadi peningkatan debit air,” ujarnya.

Disisi lain, imbuh Hozin, tim BPBD tetap bersiaga dan  terus melakukan monitoring hingga kondisi dipastikan aman.

“Kami terus berkoordinasi dengan pihak terkait, untuk memastikan respon cepat apabila terjadi situasi darurat,” pungkasnya.

Penulis : Harry

Editor : Redaksi

Berita Terkait

Terduga Maling di Sampang Nyaris Tewas Diamuk Warga
Sempat Hilang, Seorang Nenek di Sampang Ditemukan Tewas
PLN Pamekasan Beberkan Penyebab Listrik Padam
Polres Sampang Ungkap Ciri-Ciri Temuan Tengkorak Manusia
Seorang Kakek di Sampang Tewas Terbakar
Geger! Penemuan Tengkorak Manusia di Sampang
Bersimbah Darah!, Pria Asal Pamekasan Jadi Korban Pembacokan di Bangkalan
DPRD Pamekasan Desak BPBD Segera Tangani Longsor di Sana Daja

Berita Terkait

Jumat, 30 Januari 2026 - 18:52 WIB

Terduga Maling di Sampang Nyaris Tewas Diamuk Warga

Kamis, 29 Januari 2026 - 09:19 WIB

Sempat Hilang, Seorang Nenek di Sampang Ditemukan Tewas

Selasa, 27 Januari 2026 - 20:43 WIB

PLN Pamekasan Beberkan Penyebab Listrik Padam

Rabu, 21 Januari 2026 - 17:11 WIB

Polres Sampang Ungkap Ciri-Ciri Temuan Tengkorak Manusia

Rabu, 21 Januari 2026 - 16:00 WIB

Seorang Kakek di Sampang Tewas Terbakar

Berita Terbaru

Caption: konferensi pers, Pengadilan Agama Pamekasan ungkap kasus angka perceraian selama tahun 2025, (dok. Kurdi Rega Media).

Daerah

Masalah Ekonomi Pemicu Melonjaknya Perceraian di Pamekasan

Sabtu, 31 Jan 2026 - 20:43 WIB

Caption: petugas kesehatan tengah memberikan pelayanan cek kesehatan kepada warga, dalam kegiatan CKG yang digelar PCNU Sampang, (dok. foto istimewa).

Sosial

PCNU Sampang Gandeng Dinkes Layani Kesehatan Masyarakat

Sabtu, 31 Jan 2026 - 13:03 WIB

Caption: Wakil Ketua DPRD Tulungagung pose dengan pihak Diskominfo Bangkalan usai agenda studi banding, (sumber foto: laman resmi Pemkab Bangkalan).

Daerah

Diskominfo Bangkalan Jadi Rujukan Transparansi Digital

Jumat, 30 Jan 2026 - 22:48 WIB

Caption: anggota Persit Kodim 0827 Sumenep bersama Bhayangkari Polres Sumenep saat donor darah, (sumber foto. Media Center Sumenep).

Sosial

Persit Kodim 0827 Sumenep Kompak Donor Darah

Jumat, 30 Jan 2026 - 19:44 WIB

Caption: tampak polisi tidak berseragam bersama warga, mengevakuasi terduga pelaku pencurian ke UGD RSUD dr.Mohammad Zyn Sampang, (dok. foto istimewa).

Peristiwa

Terduga Maling di Sampang Nyaris Tewas Diamuk Warga

Jumat, 30 Jan 2026 - 18:52 WIB