Jalin Silaturahmi, Kepala ULP PLN Ketapang Sampaikan Permintaan Maaf Atas Gangguan Yang Terjadi

- Jurnalis

Rabu, 10 Desember 2025 - 15:29 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Caption: Kepala ULP PLN Ketapang Pujianto (rompi biru), saat silaturahmi di kediaman tokoh masyarakat Desa Gunung Rancak, (dok. regamedianews).

Caption: Kepala ULP PLN Ketapang Pujianto (rompi biru), saat silaturahmi di kediaman tokoh masyarakat Desa Gunung Rancak, (dok. regamedianews).

Sampang,- Wajah baru menghiasi jajaran pimpinan di area Unit Layanan Pelanggan (ULP) PLN Ketapang, Sampang, Madura, Jawa Timur.

Kali ini ULP wilayah pantura ini dipimpin oleh Pujianto, sebelumnya pria kelahiran Tulungagung itu bertugas di wilayah Malang.

Dalam hitungan hari menjabat di ULP Ketapang, Pujianto bersama rombongan menjalin silaturahmi dengan tokoh, salah satunya ke tokoh Desa Gunung Rancak, Robatal.

“Kebetulan beberapa hari ini kami baru menjabat, dan saat ini menjalin silaturahmi,” ujarnya, Rabu (10/12/25).

Silaturahmi tersebut, menurutnya adalah agar lebih dekat dan kenal dengan masyarakat.

Baca Juga :  Penukaran Uang Diluar Kewenangan Bank, Polisi Anggap Pelanggaran Hukum

Sehingga, nantinya dapat saling bersinergi dalam memberikan pelayanan yang lebih baik di wilayah yang dipimpinnya.

Dalam kesempatan itu, Pujianto menyinggung tentang adanya gangguan yang menyebabkan ketidak stabilan jaringan, sehingga terjadi padam listrik tidak menentu.

Namun demikian, pihaknya telah mendatangkan team profesional dan berhasil mendeteksi gangguan, berupa kebocoran kabel dibeberapa titik yang saat ini terus dilakukan perbaikan.

“Memang betul beberapa hari terakhir terjadi gangguan, dan ternyata itu disebabkan kebocoran pada kabel yang kami temukan dibeberapa titik,” ungkapnya.

Hingga kini, Pujianto mengaku telah melakukan perbaikan mayoritas kebocoran kabel yang ditemukan, dirinyapun optimis dalam waktu dekat akan kembali normal.

Baca Juga :  Tutup Paksa TPA Socah, Warga Ancam Hadang Bila Dibuka

“Tersisa dua titik, dan itu terus kami lakukan perbaikan agar kembali normal,” ujarnya.

Pujianto pun memohon maaf kepada seluruh masyarakat terdampak, atas ketidaknyaman yang tidak dinginkan tersebut.

Ia juga meminta doa agar semuanya bisa segera terselesaikan secepatnya, sehingga masyarakat dapat kembali menikmati layanan PLN dengan normal.

“Mohon maaf bagi masyarakat yang terdampak, mohon doanya agar segera selesai perbaikan, sehingga segera normal kembali,” pungkasnya.

Penulis : Basit

Editor : Redaksi

Berita Terkait

Belasan Perwira Polres Sumenep Dimutasi
Pemkab Pamekasan Gandeng Pengusaha Ringankan Beban UHC
Pimpin Disdik Sampang, Nor Alam Emban Misi Pembenahan
Pagu DD 2026 Turun, Pemdes Pamekasan Diminta Fokus Skala Prioritas
Wabup Bangkalan Tekankan Profesionalisme ASN Pendidikan
Disfungsi SDN Batuporo Timur 1, DPRD Sampang Siapkan Pansus dan Audit Investigatif
BPJS Ketenagakerjaan Sasar Tenaga Pendidik Madrasah di Sampang
SDN Batuporo Timur 1 Sampang Terancam “Gulung Tikar”

Berita Terkait

Jumat, 23 Januari 2026 - 22:22 WIB

Belasan Perwira Polres Sumenep Dimutasi

Jumat, 23 Januari 2026 - 11:49 WIB

Pimpin Disdik Sampang, Nor Alam Emban Misi Pembenahan

Jumat, 23 Januari 2026 - 09:12 WIB

Pagu DD 2026 Turun, Pemdes Pamekasan Diminta Fokus Skala Prioritas

Kamis, 22 Januari 2026 - 17:23 WIB

Wabup Bangkalan Tekankan Profesionalisme ASN Pendidikan

Kamis, 22 Januari 2026 - 15:03 WIB

Disfungsi SDN Batuporo Timur 1, DPRD Sampang Siapkan Pansus dan Audit Investigatif

Berita Terbaru

Caption: Kapolres Sumenep AKBP Anang Hardianto bersama Ketua Bhayangkari berjabat tangan dengan sejumlah perwira yang dimutasi usai gelar sertijab, (sumber foto: Media Center Sumenep).

Daerah

Belasan Perwira Polres Sumenep Dimutasi

Jumat, 23 Jan 2026 - 22:22 WIB

Caption: Konsulat Jenderal Australia Mr.Glen Askew berikan cinderamata kepada Bupati Sampang H.Slamet Junaidi, (dok. foto istimewa).

Nasional

Konjen Australia Jajaki Potensi Unggulan Kota Bahari

Jumat, 23 Jan 2026 - 20:40 WIB

Caption: tengah, Kepala Kejaksaan Negeri Sampang Fadilah Helmi, (dok. Harry Rega Media).

Nasional

Terkuak! Ini Alasan Kejagung Periksa Kajari Sampang

Jumat, 23 Jan 2026 - 19:09 WIB

Caption: Kapolres Sampang AKBP Wibowo, didampingi Kasi Humas Ipda Agung Intama dan Kasat Reskrim AKP Hafid Dian Maulidi, (dok. Syafin Rega Media).

Hukum&Kriminal

Polisi Ungkap Pelaku Pembacokan di Kos Tanah Merah

Jumat, 23 Jan 2026 - 16:06 WIB