Pamekasan,- Pemerintah Kabupaten Pamekasan mendorong pemerintahan desa dan kelurahan agar tidak hanya menjadi ruang penyerap aspirasi.
Akan tetapi, juga mampu menuntaskan persoalan masyarakat melalui langkah nyata di lapangan.
Penegasan ini disampaikan Wakil Bupati Pamekasan H.Sukriyanto, saat menghadiri rapat koordinasi dan evaluasi bulanan Kepala Desa dan Lurah se-Kecamatan Pamekasan di Balai Desa Jelmak, Selasa (20/1/2026).
Dalam forum tersebut, Sukriyanto menekankan pentingnya tindak lanjut konkret terhadap setiap keluhan, temuan, maupun aspirasi yang disampaikan masyarakat.
Menurutnya, hasil rapat tidak boleh berhenti pada pembahasan semata, melainkan harus berujung pada penyelesaian masalah.
Sukriyanto juga menegaskan, setiap aspirasi dan keluhan masyarakat harus ditindaklanjuti.
“Jangan berhenti di forum pertemuan atau diskusi saja, tapi harus dieksekusi sebagai bentuk pelayanan yang nyata,” tegasnya.
Ia menyampaikan, kecepatan dan ketepatan respons aparatur desa dan kelurahan menjadi kunci dalam menjaga kepercayaan publik.
“Sebagai pelayan masyarakat, kades dan lurah dituntut hadir dan memberikan solusi langsung atas persoalan yang terjadi di wilayah masing-masing,” ujarnya.
Lebih lanjut Sukriyanto menegaskan, komitmen tersebut sejalan dengan arahan Bupati KH Kholilurrahman menekankan pentingnya sinergi antara pemerintah desa, kelurahan, dan masyarakat dalam mendukung pembangunan daerah.
“Dengan sinergi yang kuat dan semangat kebersamaan, saya yakin pembangunan Pamekasan ke depan akan berjalan lebih baik dan tepat sasaran,” pungkasnya.
Penulis : Kurdi
Editor : Redaksi










