Sampang, (regamedianews.com) – Bertempat di aula kantor Pemerintahan Kabupaten (Pemkab) Sampang, Selasa (25/09/2018) puluhan Honorer Kategori II (K2) beraudensi dengan Pj Bupati Sampang Jonathan Judianto dengan maksud dan tujuan untuk meminta kebijakan pusat yang tidak memperhatikan Honorer K2 SK Bupati.
“Dalam konteks ini, khususnya Tenaga Administrasi serta berharap pemerintah pusat merevisi batasan umur untuk bisa ikut seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2018,” kata Ketua Forum Honorer K2 SK Bupati Sampang, Wahyu Eko Harmawan.
Selain itu, lanjut Wahyu, pihaknya meminta Bupati Sampang melakukan langkah kongkrit terhadap nasib honorer K2 SK bupati. “Kami berharap agar pemerintah pusat bijaksana dala memikirkan nasib K2, termasuk tidak membatasi usia dengan merevisi sebagian pasal undang – undang di ASN,” tandasnya.
Baca juga Minta Ada Pengangkatan PNS Dari K2, Pemkab Sampang Layangkan Surat Ke Presiden
Lebih lanjut Wahyu mengungkapkan, bahwa pihaknya selaku K2 SK Bupati dari Administrasi berjumlah 160 orang, merasa bingung atas kebijakan pemerintah. “Oleh karena itu, kami berharap agar pemerintah bisa merevisi batasan umur khususnya di bagian adminidtrasi untuk bisa ikut seleksi CPNS 2018,” harapnya.
Sementara menanggapi permintaan dari Honorer K2 SK Bupati, Pj Bupati Sampang Jonathan Judianto menegaskan, pihaknya akan menugaskan Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) untuk segera melayangkan surat kepada Kemenpan agar bisa merevisi batasan umur Honorer K2 agar bisa ikut seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2018.
“Kami akan segera menugaskan Dinas terkait, yakni BKPSDM agar segera membuatkan dan melayangkan surat ke Kemenpan agar bisa merevisi batasan umur Honorer K2 agar bisa mengikuti seleksi CPNS 2018,” tegasnya. (adi/har)