Warga Cipageran Cimahi Digemparkan Temuan Ular Pyton Ganas

Cimahi, (regamedianews.com) – Tepatnya pada hari Kamis (01/11/2018) kemarin, warga Kota Cimahi dihebohkan dengan temuan ular pyton yang berada di sekitar rumah warga milik Lilis di RT 02 Cipanawar, Kecamatan Cipageran, Cimahi.

“Sewaktu itu saya mendapat laporan dari salah satu warga bahwa dirumahnya ada ular sanca besar. Saya langsung menyambangi rumah Bu Lilis saat menerima laporan via telephone,” ujar Anzas Cobra, Ketua Pawang Putra Sunda Animal Resceu Kota Cimahi.

Sempat terlihat, lanjut Anzas, namun ular keburu masuk gorong gorong, akhirnya dirinya memutuskan untuk meminta bantuan Damkar, untuk alat yang lebih memadai, tapi hasilnya masih nihil.

“Namun, pada Sabtu (03/11/2018) malam, sekitar pukul 22.30 saya mendapat kabar kembali dari Bu Lilis bahwa ular yang meresahkan warga sekitar muncul kembali, saya langsung datang untuk penangkapan dibantu warga,” terangnya.

Lebih lanjut Anzas mengatakan, ular dapat ditangkap dengan ukuran 3,20 M,diameter 17cm, berat 17 Kg jenis ular phyton reticulatus. Menurut Anzas ular tersebut jenis tersebut dikatagorikan ganas.

“Saya sangat senang bisa membantu warga, untuk membantu penangkapan binatang liar warga sekarang sudah tidak usah khawatir lagi, rencananya ular phyton ini akan dikemablikan kehabitat aslinya agar populasi ular tetap terjaga,” pungkasnya. (agil)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *