Sampang || Rega Media News
Sekira pukul 07.00 Wib, Kamis (11/02/21), Satpolair Polres Sampang dan Ditpolairud Polda Jatim bersama lima orang nelayan (penyelam tradisional) melaksanakan kegiatan evakuasi.
Evakuasi tersebut dilakukan terhadap para korban Kapal TB Mitra Jaya XIX yang tenggelam di laut perairan Ketapang, Kabupaten Sampang, Madura, beberapa pekan lalu.
“Sekira pukul 10.00 wib kami dan para penyelam berhasil mengevakuasi satu jasad korban kapal tenggelam TB Mitra Jaya XIX,” ujar Kasat Polairud Polres Sampang, Iptu Catur Rahardjo, Kamis (11/02).
Selanjutnya, terang Catur, jasad tersebut diangkat ke speed boat Ditpolairud untuk dibawah ke daratan, dan dibawa ke RSUD Moh.Zyn Sampang untuk dilakukan identifikasi.
“Kami telah berkoordinasi dengan penyidik Ditpolairud Polda Jatim untuk giat identifikasi, agar dapat mengetahui identitas mayat secara lengkap. Team DVI Polda Jatim direncanakan akan datang besok langsung ke RSUD,” pungkasnya. (mud/red)