Surabaya || Rega Media News
Sebagai garda terdepan di Institusi Kepolisian, Kapolsek Semampir, Polres Pelabuhan Tanjung Perak, Kompol Aryanto Agus menggelar vaksinisasi Covid-19 di Posko PPKM Mikro Kebersamaan di Kelurahan Ampel Surabaya.
Dalam pelaksanaan kegiatan vaksinisasi kali ini, perwira utama di kepolisian Sektor Semampir tersebut mengajak seluruh anggotanya untuk dilakukan suntik vaksin.
Hal itu seperti yang disampaikan langsung oleh Kapolsek Semampir Kompol Aryanto Agus kepada regamedianews.com, pada Selasa (23/02/21), usai di vaksin.
Kapolsek Semampir Kompol Aryanto Agus mengatakan, kegiatan vaksinasi tersebut dilakukan, merupakan upaya Kepolisian membantu program pemerintah dalam hal menekan penyebaran Covid-19.
“Kita selaku anggota Polri harus menjadi pioner bagi masyarakat. Maka dari itu, semua anggota Polri yang ada di Polsek Semampir wajib menerima vaksin Covid-19 yang diselenggarakan di Posko PPKM Mikro Kelurahan Ampel Surabaya,” ujar Aryanto.
Oleh karena itu, lanjut Aryanto, pihaknya selaku anggota Polri Jajaran Polres Pelabuhan Tanjung Perak menghimbau kepada seluruh elemen masyarakat agar tidak takut untuk di vaksinisasi.
“Vaksinisasi ini selain upaya untuk memutus mata rantai penyebaran ditubuh kita, juga dijamin aman dan tidak ada efek sampingnya,” ungkapnya.