Gedung SMPN di Aceh Selatan Ludes Terbakar

Caption: tampak gedung SMPN 1 Labuhanhaji Tengah ludes terbakar.

Aceh Selatan || Rega Media News

Kebakaran menimpa gedung SMP Negeri 1 Labuhanhaji, Kabupaten Aceh Selatan, Jum’at (15/10/21) siang.

Kebakaran diduga api berawal dari tempat pembakaran sampah yang  berdekatan dengan gudang sekolah.

Kapolsek Labuhanhaji Iptu Syahrul mengatakan, awalnya menerima telepon dari masyarakat bahwa SMPN 1 Labuhanhaji telah terbakar.

“Saat terima laporan, langsung kita menghubungi pihak Damkar setempat,” ujar Syahrul.

Lanjutnya, dari gudang sekolah api langsung menjalar ke ruang kelas yang berada di samping gudang tersebut.

“Kemudian api menjalar sampai ke pustaka sekolah, namun api tidak membakar habis ruang pustaka hanya sebagian saja,” sambungnya.

Syahrul menambahkan, sekira Pukul 15.30 Wib, api berhasil dipadamkan oleh pemadam kebakaran.

“Selanjutnya tim Identifikasi Polres Aceh Selatan mendatangi lokasi kebakaran dan melakukan olah TKP,” terangnya.

Sampai saat ini, kata Syahrul, penyebab kebakaran masih didalami. Sementara kerugian material diperkirakan kurang lebih Rp 700 juta.