Direktur Kepatuhan Internal Ditjenpas Serap Aspirasi Warga Binaan

- Jurnalis

Jumat, 13 Desember 2024 - 16:05 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Caption: Direktur Kepatuhan Internal Ditjenpas meninjau fasilitas dan layanan Lapas Narkotika Kelas IIA Pamekasan.

Caption: Direktur Kepatuhan Internal Ditjenpas meninjau fasilitas dan layanan Lapas Narkotika Kelas IIA Pamekasan.

PAMEKASAN,- Selain memberikan arahan kepada petugas Lapas, Direktur Kepatuhan Internal Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Ditjenpas), juga serap aspirasi warga binaan.

Hal itu dilakukan Lilik Sujandi, saat kunjungan ke Lapas Narkotika Kelas IIA Pamekasan, bersama Kepala Divisi Pemasyarakatan Jatim, Hari Azhari, Jumat (13/12/24).

“Kunjungan ini untuk memastikan pelaksanaan tata kelola yang baik, transparansi, akuntabilitas,” ujar Direktur Kepatuhan Internal Ditjenpas, Lilik Sujandi.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Selain itu, terang Sujandi, untuk memantau program pembinaan bagi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) dan mendengar langsung aspirasinya.

“Kami hadir untuk mendengar langsung aspirasi dan masukan dari WBP,” ungkapnya kepada awak media.

Baca Juga :  Gelar Rapat Internal Perdana, Ini Kata Ketua Fraksi PKB Sampang

Pihaknya ingin memastikan, program pembinaan berjalan sesuai aturan dan memberikan manfaat nyata, baik untuk WBP maupun masyarakat luas.

“Kami mengapresiasi kepada para WBP yang aktif mengikuti program pembinaan,” pungkas Sujandi.

Selain serap aspirasi, kunjungan ini juga mencakup pemantauan fasilitas dan layanan yang tersedia, seperti layanan kesehatan, pendidikan dan pelatihan keterampilan kerja.

Sementara itu, Kalapas Narkotika Pamekasan Yhoga Aditya Ruswanto menegaskan, komitmen dalam memberikan pelayanan terbaik kepada WBP maupun masyarakat.

“Kunjungan dari Direktur Kepatuhan Internal menjadi motivasi bagi kami untuk terus meningkatkan pelayanan dan tata kelola di lapas ini,” tuturnya.

Baca Juga :  Tumpukan Sampah Dipinggir Jalan Raya Ketapang Dibiarkan Membusuk

Pihaknya berkomitmen memberikan pembinaan terbaik kepada WBP, termasuk pelatihan kerja, pendidikan, dan layanan kesehatan.

“Kehadiran beliau juga menjadi semangat baru bagi seluruh jajaran kami,” ucapnya.

Sekedar diketahui, para WBP menyambut baik kunjungan tersebut dan memanfaatkan kesempatan untuk menyampaikan harapan serta tantangan selama menjalani masa pembinaan.

“Kami sangat menghargai perhatian dari Ditjenpas. Ini memberi kami semangat baru untuk terus mengikuti program pembinaan dan mempersiapkan diri kembali ke masyarakat,” ungkap salah satu WBP.

Berita Terkait

PERMAHI UNUGO Soroti Kasus Tenaga Ahli Bupati Pohuwato Positif Narkoba
23 Mahasiswa Terpilih di Jatim Dalami Dunia Pemasyarakatan
Suguhkan Draft Perdes, Dorong Desa Miliki Regulasi Wisata Visioner
Soal Revitalisasi SMKN Model Gorontalo, Walihua Akan Surati Kemendikdasmen
Operasi Zebra di Sampang, Sisir Kendaraan Tak Layak Jalan
Berkolaborasi Cegah Narkoba dan Judol di Sumenep
Desa Gagah Dorong Pelestarian Budaya Drumband
Mahasiswa UTM Sosialisasi Anti Bullying di SMPN 1 Kamal

Berita Terkait

Selasa, 25 November 2025 - 14:58 WIB

PERMAHI UNUGO Soroti Kasus Tenaga Ahli Bupati Pohuwato Positif Narkoba

Senin, 24 November 2025 - 23:03 WIB

23 Mahasiswa Terpilih di Jatim Dalami Dunia Pemasyarakatan

Senin, 24 November 2025 - 18:38 WIB

Suguhkan Draft Perdes, Dorong Desa Miliki Regulasi Wisata Visioner

Senin, 24 November 2025 - 16:26 WIB

Soal Revitalisasi SMKN Model Gorontalo, Walihua Akan Surati Kemendikdasmen

Minggu, 23 November 2025 - 23:45 WIB

Berkolaborasi Cegah Narkoba dan Judol di Sumenep

Berita Terbaru

Caption: mahasiswa terpilih dari berbagai kampus di Jawa Timur, mengikuti apel penerimaan peserta magang di Lapas Narkotika Pamekasan, (dok. foto istimewa).

Daerah

23 Mahasiswa Terpilih di Jatim Dalami Dunia Pemasyarakatan

Senin, 24 Nov 2025 - 23:03 WIB