Pamekasan, (regamedianews.com) – Meski bertanding disaat bulan Ramadhan menurut pelatih Madura United Gomes De Oliveira tidak menjadi kendala bagi anak didiknya untuk meningkatkan performa disaat bertanding. Seperti halnya disampaikan mantan pemain Persija Jakarta yang kini posisinya menjadi wing bek Madura United, Rendika Rama, Minggu (04/06/2017).
Dirinya mengaku, harus menjaga stamina tubuh selama ramadhan agar tetap semangat dalam melakoni pertandingan selain itu asupan vitamin oleh tim dokter.
“Dari dokter kita selalu diberi vitamin sesudah latihan dan sebelum sahur, kita harus pintar-pintar menjaga kesehatan kita,” ucapnya.
Pemain asal kota Gresik Jawa Timur ini menambahkan, selain asupan vitamin yang diberikan dokter, setiap pemain memiliki tips tersendiri dalam menjaga stamina tubuh selama ramadan.
Dirinya mengaku akan tampil maksimal dalam setiap pertandingan untuk menjaga tren positif Madura United. Termasuk ketika diberikan kepercayaan pelatih untuk turun kelapangan dikala timnya melawan Gresik United yang nota bene tim tanah kelahirannya.
“Tidak ada masalah, semua kawan – kawan dalam kondisi fit,” imbuhnya. (man)