Madura, (regamedianews.com) – Penyerang Madura United Alberto ‘Beto’ De Paula berharap dirinya cepat bugar, dan dapat diturunkan ketika menghadapi tuan rumah Borneo FC di Stadion Segiri, Jumat (27/4), pada pekan keenam Liga 1 2018.
Saat ini Beto tengah mendapatkan perawatan khusus setelah ditarik keluar di pertengahan babak kedua akibat cedera kala menjamu Arema FC dalam laga sengot akhir pekan kemarin.
“Kaki saya bengkak, ini karena karena ada pemain belakang yang menendang saya. Tapi, saya pikir bukan masalah yang serius. Saya akan siap bermain di pertandingan selanjutnya, tapi itu tergantung dokter nanti,” ungkap Beto, Selasa (24/04/2018).
Apalagi Beto butuh mencetak gol untuk membuktikan dirinya layak menjadi striker madura United. Hingga lima pertandingan, pemain asal Brasil ini belum melesakkan satu pun gol.
Menurut Beto, masih beradaptasi dengan sistem permainan yang dikembangkan pelatih Madura United, Milomir Seslija. Terlebih ia sering ditempatkan bukan pada posisi naturalnya.
“Saya tidak pernah bermain sebagai winger sebelumnya, baru kali ini saya bermain sebagai winger. Tapi tidak masalah jika itu baik untuk tim, dan sistem permainan. Apapun yang diminta pelatih saya siap, karena saya datang untuk bermain,” tutur Beto.
“Saya selalu mencoba dan berusaha, saya senang setiap kali tim saya meraih tiga poin, setiap kami menang. Tapi, saya butuh sebuah gol. Saya harus mencetak gol, karena hidup saya tergantung pada gol yang saya cetak.” pungkasnya. (*)