Polisi Grebek dan Bongkar Tempat Sabung Ayam di Lumajang

- Jurnalis

Senin, 7 Oktober 2019 - 14:29 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kepolisian Resort Lumajang saat menggrebek dan bongkar tempat judi sabung ayam di Mlawang, Klakah, Lumajang.

Kepolisian Resort Lumajang saat menggrebek dan bongkar tempat judi sabung ayam di Mlawang, Klakah, Lumajang.

Lumajang, (regamedianews.com) – Patroli skala besar yang dipimpin Kabag Ops Polres Lumajang AKP Yatno Mardi, menitik beratkan kegiatan untuk meringkus praktik perjudian diwilayah pinggiran Kabupaten Lumajang, Minggu (6/10/2019) sore.

Sebanyak 50 personel menemukan lokasi tempat perjudian sabung ayam di Dusun Lor Gunung, Desa Mlawang, Kec. Klakah Kab. Lumajang. Namun saat ditemukan, tidak ada aktifitas perjudian disana dan hanya menyisakan tenda-tenda yang disinyalir digunakan untuk praktik sabung ayam.

Seluruh personel pun melakukan pembongkaran tenda-tenda yang diduga sebagai tempat melakukan tindakan perjudian sabung ayam, beserta beberapa kurungan ayam dan yang digunakan sebagai fasilitas perjudian.

Baca Juga :  Tanpa Proses PAW, Tujuh Desa di Sampang Dijabat Pj

Kapolres Lumajang AKBP Muhammad Arsal Sahban mengungkapkan, perjudian sabung ayam menciptakan masalah dalam masyarkat. Pihaknya akan usahakan tidak ada tempat perjudian, dengan cara menggrebek lokasi-lokasi perjudian yang ada di Lumajang.

“Saya juga akan turunkan Tim Cobra untuk mengatasi hal ini. Saat ini memang tidak ada yang kami tangkap, tapi setidaknya kehadiran kami disini sebagai wake up call bagi masyarakat agar tidak takut melaporkan kepada Kepolisian. Jangan takut dengan aksi premanisme dari pelaku judi sabung ayam”, ujar Arsal, Senin (7/9).

Baca Juga :  Dua Remaja Asal Sampang Laka Tunggal di Tol Suramadu

Kabag Ops Polres Lumajang AKP Yatno Mardi juga menambahkan, ia mengusut perkara ini karena kegiatan perjudian ini dapat sebagai potensi gangguan, dimana dapat menimbulkan tindak kriminalitas disekitar Desa Mlawang.

“Jika peringatan ini tidak diindahkan, maka saya akan berkoordinasi dengan Katim Cobra untuk menerjunkan Tim Cobra dan melakukan penindakan”, pungkas Perwira Pengendali kegiatan tersebut. (har)

Berita Terkait

Polisi Selidiki Pencurian Kabel Trafo PJU JLS Sampang
Sukses Tangkap Jambret Maut, Reskrim Pamekasan Diganjar Reward
Diringkus! Jambret Maut di Pamekasan Terancam 15 Tahun Penjara
Pj Kades Tlagah Bantah Jambret Maut di Pamekasan Jabat Kasun
Cek Disini…! Daftar Motor Hasil Ungkap Polres Sampang
Satu Persatu Bandit Motor Sampang Diringkus
Pencurian Dominasi Kriminalitas di Sumenep
Polres Bangkalan Amankan Pelaku Penganiayaan Pasutri di Galis

Berita Terkait

Jumat, 16 Januari 2026 - 10:15 WIB

Polisi Selidiki Pencurian Kabel Trafo PJU JLS Sampang

Senin, 12 Januari 2026 - 21:04 WIB

Diringkus! Jambret Maut di Pamekasan Terancam 15 Tahun Penjara

Minggu, 11 Januari 2026 - 21:49 WIB

Pj Kades Tlagah Bantah Jambret Maut di Pamekasan Jabat Kasun

Rabu, 7 Januari 2026 - 19:27 WIB

Cek Disini…! Daftar Motor Hasil Ungkap Polres Sampang

Rabu, 7 Januari 2026 - 08:08 WIB

Satu Persatu Bandit Motor Sampang Diringkus

Berita Terbaru

Caption: Dandim 0826 Pamekasan Letkol Kav Agus Wibowo Hendratmoko menyampaikan sambutannya, saat acara coffe morning bersama insan pers, (dok. Kurdi Rega Media).

Daerah

Kodim 0826 Pamekasan Perkuat Sinergi Dengan Insan Pers

Jumat, 16 Jan 2026 - 14:23 WIB

Caption: Kasi Humas Kepolisian Resor Sampang AKP Eko Puji Waluyo, saat diwawancara awak media di ruangan kerjanya, (dok. Harry, Rega Media).

Hukum&Kriminal

Polisi Selidiki Pencurian Kabel Trafo PJU JLS Sampang

Jumat, 16 Jan 2026 - 10:15 WIB

Caption: tiang trafo lampu penerangan jalan umum di JLS yang menjadi sasaran pelaku pencurian, (sumber foto: PLN ULP Sampang).

Peristiwa

Baru Diresmikan, Kabel Trafo PJU JLS Sampang Dicuri

Kamis, 15 Jan 2026 - 13:03 WIB