Sampang, (regamedianews.com) – Realisasi pelaksanaan Dana Desa (DD) atau dana APBN yang dikucurkan untuk pengembangan setiap desa di Indonesia. Termasuk Kabupaten Sampang, Madura, yang sekarang tinggal satu kali tahapan pencarian, karena tahapan satu dan dua sudah dilaksanakan baik pencairan, pengerjaan fisik hingga pelaporannya.
“Untuk tahapan pengajuan, pencairan dan pelaksanaan DD satu dan dua sudah dilaksanakan, dan sekarang proses pengajuan tahapan DD ke tiga atau yang terakhir. Namun, sebagian juga ada desa yang sudah melaksanakan pencairan”, kata Suhanto, Kabid Bina Pemerintahan Desa, Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Sampang.
Lebih lanjut Suhanto mengatakan, Jika dipengajuan desa itu terlambat yang jelas pengerjaan fisiknya juga terlambat. Padahal sudah bulan November sebentar lagi Januari 2020.
“Jika desa tidak mempercepat proses pengajuannya akan rugi sendiri, karena harus disilpaplkan dan akan dilanjutkan pada 2020 dan semua desa harus segera melaksanakan pengajuan, Kalau itu tidak dilakukan oleh desa maka mengakibatkan molornya pelaksanaan”, tukas Suhanto
Suhanto menambahkan, meski batas pengajuan tahapan DD ketiga ini bulan Desember. Tapi desa harus segera melaksanakan agar program yang dicanangkan juga segera digarap.
“Untuk sekarang masih banyak desa yang belum mengajukan tahapan DD ketiga dan persentase desa yang masuk masih dibawah 20 persen”, pungkasnya. (adi/har)