Diterjang Hujan Badai, Fasilitas Puskesmas Banyuanyar Rusak Berat

Kondisi Puskesmas Banyuanyar pasca diterjang hujan badai, Minggu (5/1/20) sore.

Sampang, (regamedianews.com) – Sejumlah fasilitas di Puskesmas Banyuanyar, Kecamatan/Kabupaten Sampang rusak berat diterjang hujan deras yang sertai angin kencang pada Minggu (5/1/2020) sore.

Akibat cuaca buruk tersebut membuat pelayanan kesehatan terganggu. Karena atap hingga di dalam ruangan Puskesmas setempat digenangi air setinggi betis orang dewasa.

HM pria yang enggan disebutkan namanya mengatakan, Dikarenakan rawan roboh, pasien hingga saat ini berada di halaman Puskemas.

Baca Juga penyewa-kios-diterminal-sampang-menjerit-jcw-tuding-ada-oknum-maen-pungli

tak-terjangkau-program-pemerintah-warga-bunten-timur-berinisiatif-buat-jembatan-dari-bambu

Meski ditawari oleh petugas kesehatan untuk kembali ke dalam ruangan, sebagian besar pasien memutuskan untuk menolak.

“Pelayanan tetap berjalan mas, tapi gak maksimal. Tadi mau ke ruangan ini, eh tiba – tiba ada retakan mau roboh”, kata HM, Minggu (5/1).

Hingga berita ini dilansir, Plt Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Sampang Agus Mulyadi belum bisa dimintai konfirmasi. (adi/har)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *