Camat Sampang Dipanggil Kejari, Apakah Terkait ADK ?

- Jurnalis

Rabu, 12 Februari 2020 - 18:31 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kantor Kejaksaan Negeri Sampang.

Kantor Kejaksaan Negeri Sampang.

Sampang, (regamedianews.com) – Polemik Alokasi Dana Kelurahan (ADK) tahun 2019 di Kabupaten Sampang yang hingga saat ini menimbulkan kontroversi semakin menjadi teka-teki.

Pasalnya, telah beredar kabar bahwa beberapa pejabat ADK dipanggil Kejaksaan Negeri setempat, salah satunya Camat Kota Sampang.

Saat dikonfirmasi, Kasi Intel Kejari Sampang Ivan Kusumayuda mengatakan, pihaknya membenarkan telah melakukan pemanggilan terhadap Camat Kota Sampang.

“Iya benar mas, kami melakukan pemanggilan terhadap Camat Sampang, sebelumnya juga memanggil beberapa Lurah,” ujar Ivan saat dikonfirmasi melalui telepon selulernya, Rabu (12/2/2020).

Ditanya apakah terkait ADK, Ivan belum bisa memberikan jawaban, hanya melakukan pemanggilan untuk konfirmasi beberapa persoalan kegiatan tahun 2019 yang ada di wilayah Sampang kota.

Baca Juga :  Covid-19 Bukan Hoax, Ketua Satgas RSUD Smart Pamekasan Imbau Masyarakat Waspada

“Kami panggil untuk dimintai keterangan dan konfirmasi. Masih kami pelajari dulu,” ungkap Ivan.

Untuk lebih jelasnya, tambah Ivan, konfirmasi ke salah satu jaksa senior yang ia mintai bantuan untuk mengklarifikasi beberapa persolaan kegiatan tahun 2019.

“Tanya langsung saja sama salah satu jaksa senior, karena kami minta bantuan beliau untuk klarifikasi persoalan kegiatan di wilayah Sampang kota,” pungkasnya.

Sementara Camat Sampang Yudhi Adidharta saat dikonfirmasi enggan berkomentar terkait kabar pemanggilannya tersebut oleh Kejari Sampang.

Baca Juga :  Polres Bangkalan Kembalikan Motor Warga Banyuwangi

“Tau dari siapa ? tanya saja sama jaksanya,” ujar singkatnya.

Menyikapi pemanggilan Camat tersebut, Ketua Jatim Corruption Watch (JCW) Sampang H. Moh Tohir mengatakan, bisa saja dipanggilnya Camat ada kaitannya dengan kegiatan ADK, yang hingga saat ini menimbulkan polemik di masyarakat.

“Sejak awal kami mengawal polemik kegiatan ADK bersama beberapa LSM lain. Dalam waktu dekat kami akan laporkan secara resmi pada aparat penegak hukum. Namun, saat ini kegiatan ADK masih masa pemeliharaan,” tegasnya. (adi/har)

Berita Terkait

SDN Tlagah 2 Bangkalan Ambruk, Hak Keamanan Siswa Terabaikan
Antisipasi Cuaca Ekstrem, DLH Sampang Pangkas Pohon Rawan Tumbang
Kodim 0826 Pamekasan Perkuat Sinergi Dengan Insan Pers
Bupati Sumenep Mutasi Sejumlah Pejabat, Tekankan Peningkatan Pelayanan Publik
Warga Miskin Pamekasan Luput Dari Bansos Akibat Salah Data
Soal HET Pupuk, Petani Sampang Bisa Lapor ke “Halo Pak Amran!”
Dana Desa Bangkalan 2026 Terpangkas Tajam
Buntut HET Pupuk-Hand Traktor Raib, Disperta KP Sampang Didemo

Berita Terkait

Senin, 19 Januari 2026 - 11:57 WIB

SDN Tlagah 2 Bangkalan Ambruk, Hak Keamanan Siswa Terabaikan

Sabtu, 17 Januari 2026 - 11:32 WIB

Antisipasi Cuaca Ekstrem, DLH Sampang Pangkas Pohon Rawan Tumbang

Jumat, 16 Januari 2026 - 14:23 WIB

Kodim 0826 Pamekasan Perkuat Sinergi Dengan Insan Pers

Kamis, 15 Januari 2026 - 16:28 WIB

Bupati Sumenep Mutasi Sejumlah Pejabat, Tekankan Peningkatan Pelayanan Publik

Rabu, 14 Januari 2026 - 21:20 WIB

Warga Miskin Pamekasan Luput Dari Bansos Akibat Salah Data

Berita Terbaru

Caption: jaket hitam, Ketua DPRD Pamekasan Ali Masykur saat meninjau rumah warga Sana Daja yang rusak akibat fenomena tanah gerak, (dok. Kurdi Rega Media).

Peristiwa

DPRD Pamekasan Desak BPBD Segera Tangani Longsor di Sana Daja

Senin, 19 Jan 2026 - 10:49 WIB

Caption: sejumlah warga Desa Gersempal berada di halaman rumah terduga pelaku wanita inisial SH, dan tampak anggota Polsek Omben melakukan pengamanan, (sumber foto: Humas Polres Sampang).

Hukum&Kriminal

Diduga Selingkuh, Pemuda di Sampang Disandera Warga

Minggu, 18 Jan 2026 - 13:53 WIB