DPMD Sampang Sosialisasi Pengelolaan Gema Sahabat Ke 12 Desa

- Jurnalis

Jumat, 15 Mei 2020 - 17:50 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Berlangsungnya kegiatan Sosialisasi Pengelolaan Gema Sahabat ke 12 Desa, di aula kantor DPMD Sampang.

Berlangsungnya kegiatan Sosialisasi Pengelolaan Gema Sahabat ke 12 Desa, di aula kantor DPMD Sampang.

Sampang, (regamedianews.com) – Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Sampang, Madura memberikan pemahaman terkait mekanisme pengelolaan program Gerakan Bersama Menuju Sampang Hebat Bermartabat (Gema Sahabat) kepada sebanyak 12 desa yang tersebar di 7 Kecamatan Kabupaten Sampang.

Kepala DPMD Sampang, Malik Amrullah melalui Kasi Pemberdayaan Lembaga dan Usaha Ekonomi, DPMD setempat Jufri mengatakan, Pemerintah Kabupaten Sampang tahun ini menganggarkan program Gema Sahabat yang kini mulai tahap sosialisasi mekanisme pengelolaan terhadap 12 desa yang mendapatkan.

Baca Juga :  Dua Bacalon Kades Gunung Rancak Daftar Hampir Bersamaan

“Kami memberikan pemahaman kepada masing-masing desa penerima program itu. Tujuannya, agar pada saat penyaluran nanti tidak menyimpang dari juknis yang sudah ditetapkan dalam Peraturan Bupati (Perbup) Sampang nomor 15 tahun 2020,” katanya. Jumat (15/05/2020).

Lebih jauh, Jufri menuturkan, dari 12 desa itu masing-masnig mendapatkan sebanyak 56 penerima Kepala Keluarga miskin. Setiap Kepala Keluarga miskin akan menerima bantuan senilai Rp 2.500.000.

“Program itu dalam rangka mengentaskan kemiskinan. Jadi sasarannya adalah khusus untuk rumah tangga miskin yang berdasarkan Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) tahun 2015,” tuturnya.

Baca Juga :  Satgas Percepat Pengecatan Rutilahu Sasaran TMMD Sampang

Jufri menambahkan, bantuan program Gema Sahabat tersebut tidak untuk di konsumsi. Tapi, untuk modal usaha sesuai dengan keinginan. agar program itu bisa mengurangi beban hidup penerima bantuan.

“Jumlah penerima program Gema Sahabat tahun ini sebanyak 672 orang dengan total anggaran yang akan disalurkan kurang lebih sebesar Rp 1,6 Milyar bersumber dari Alokasi Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) II Tahun Anggaran 2020,” pungkasnya. (adi/har)

Berita Terkait

Ra Mahfudz Proyeksikan Torjun Jadi Jantung Pemerintahan Sampang
Forkot Pamekasan Endus Aroma ‘Titipan’ Proyek di APBD 2025
Musrenbang Kedungdung, Alan Kaisan Tekankan Pemerintah Desa Kreatif dan Inovatif
Tepis Isu Negatif, Bupati Sampang Fokus Pembangunan Nyata di Robatal
“Gulung Tikar” SDN Batuporo Timur 1 Sampang Tinggal Menunggu Waktu
Musrenbang RKPD 2027, Bupati Sampang: UHC Tetap Prioritas
Luthfiadi Nahkodai JMP: Tekankan Pers Bermartabat
Arah Baru MUI Sampang: Jadi Pelayan Umat dan Benteng Sosial

Berita Terkait

Selasa, 27 Januari 2026 - 23:42 WIB

Ra Mahfudz Proyeksikan Torjun Jadi Jantung Pemerintahan Sampang

Selasa, 27 Januari 2026 - 22:36 WIB

Forkot Pamekasan Endus Aroma ‘Titipan’ Proyek di APBD 2025

Selasa, 27 Januari 2026 - 10:02 WIB

Musrenbang Kedungdung, Alan Kaisan Tekankan Pemerintah Desa Kreatif dan Inovatif

Selasa, 27 Januari 2026 - 07:07 WIB

Tepis Isu Negatif, Bupati Sampang Fokus Pembangunan Nyata di Robatal

Senin, 26 Januari 2026 - 22:26 WIB

“Gulung Tikar” SDN Batuporo Timur 1 Sampang Tinggal Menunggu Waktu

Berita Terbaru

Caption: Kantor PLN Unit Layanan Pelanggan Pamekasan, Jl.Kesehatan, Barurambat Kota, (dok. Kurdi Rega Media).

Peristiwa

PLN Pamekasan Beberkan Penyebab Listrik Padam

Selasa, 27 Jan 2026 - 20:43 WIB

Caption: Pengurus SMSI Sampang saat menyambangi kaum dhuafa, (dok. foto istimewa).

Sosial

Jelang HPN 2026, SMSI Sampang Berbagi Kepada Dhuafa

Selasa, 27 Jan 2026 - 19:47 WIB

Caption: ilustrasi, seorang santriwati duduk termenung di bawah pohon mangga di sekitar masjid didekat jembatan tol Suramadu, (dok. Syafin Rega Media).

Hukum&Kriminal

Sempat Hilang, Santriwati Korban Pencabulan Ditemukan di Suramadu

Selasa, 27 Jan 2026 - 18:31 WIB