Anggota DPRD Jatim Mohammad Ashari Reses di Desa Gunung Eleh

- Jurnalis

Senin, 14 September 2020 - 17:49 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Anggota DPRD Provinsi Jawa Timur (H. Muhamad Ashari) dari Partai Nasdem, saat reses di Desa Gunung Eleh, Kec. Kedungdung, Sampang.

Anggota DPRD Provinsi Jawa Timur (H. Muhamad Ashari) dari Partai Nasdem, saat reses di Desa Gunung Eleh, Kec. Kedungdung, Sampang.

Sampang || Rega Media News

Ditengah pandemi Covid-19, anggota DPRD Propinsi Jawa Timur dari Partai Nasdem, H Mohammad Ashari memanfaatkan kegiatan reses masa sidang ke II sekaligus melakukan kegiatan santunan anak yatim di Rumah H Ahmad Mohtadin, Kepala Desa Gunung Eleh, Kecamatan Kedungdung, Kabupaten Sampang.

Anggota dewan yang akrab dipanggil Kak Toan Ashari ini menyampaikan, reses II kali ini memang tidak seperti biasanya dikarenakan himbauan untuk mengikuti protokol kesehatan Covid-19. Sehingga, tidak bisa mengumpulkan masyarakat banyak, akan tetapi tetap melibatkan tokoh-tokoh masyarakat kemudian ditanya kebutuhannya sehingga aspirasi dari masyarakat tetap bisa di tampung.

Karena reses ini merupakan salah satu agenda wajib dewan diluar sidang yang bertujuan untuk menyerap aspirasi serta keluh kesah masyarakat dan juga sebagai ajang silaturahmi.Dalam reses kali banyak usulan kebutuhan masyarakat yang menjadi catatan. Diantaranya, soal Air bersih, Infrastruktur dan Madrasah.

Baca Juga :  Lahan Stadion di Sampang Tuntas Rogoh Kocek Rp 33 Milyar

“Insya Allah saya tidak janji, tapi saya akan kawal dan kita berdoa mudah-mudahan aspirasi prioritas masyarakat ini cepat dilaksanakan,” katanya, Senin (14/09/2020).

Anggota Legislatif, Daerah Pemilihan (Dapil) 14 yakni, Bangkalan, Sampang, Pamekasan dan Sumenep ini menambahkan, apa yang menjadi aspirasi masyarakat akan di teruskan kepada Pimpinan Dewan dan selanjutkan di rekomendasikan ke Pemerintah daerah.

“Reses ini merupakan kewajiban bagi anggota DPRD di setiap tiga bulan untuk turun ke Dapil bertemu konstituen guna menjaring informasi, oleh karena itu apa yang menjadi aspirasi masyarakat sudah menjadi tugas kami untuk mengawal ke Pemerintah Daerah” pungkas Kak Toan Ashari yang kini duduk di Komisi D DPRD Jawa Timur.

Baca Juga :  Kreasi Mahasiswa KKN 65 UTM, Mangga Kuning Dijadikan Sirup dan Selai

Sementara, Aksan salah satu tokoh masyarakat yang hadir di acara kegiatan reses itu mengatakan, pihaknya sangat senang bisa menyampaikan beberapa program yang menjadi kebutuhan masyarakat Kecamatan Kedungdung khususnya Desa Gunung Eleh.

“Semoga dengan reses ini beberapa kebutuhan masyarakat bisa segera terlaksana diantaranya, program air bersih dan infrastruktur,” singkat Aksan. (adi/har)

Berita Terkait

Kodim 0826 Pamekasan Perkuat Sinergi Dengan Insan Pers
Bupati Sumenep Mutasi Sejumlah Pejabat, Tekankan Peningkatan Pelayanan Publik
Warga Miskin Pamekasan Luput Dari Bansos Akibat Salah Data
Soal HET Pupuk, Petani Sampang Bisa Lapor ke “Halo Pak Amran!”
Dana Desa Bangkalan 2026 Terpangkas Tajam
Buntut HET Pupuk-Hand Traktor Raib, Disperta KP Sampang Didemo
Dua Lansia di Sampang Menanti Perhatian Prioritas Pemerintah
Dandim Sumenep Tegaskan Pengawasan Ketat Program MBG

Berita Terkait

Jumat, 16 Januari 2026 - 14:23 WIB

Kodim 0826 Pamekasan Perkuat Sinergi Dengan Insan Pers

Kamis, 15 Januari 2026 - 16:28 WIB

Bupati Sumenep Mutasi Sejumlah Pejabat, Tekankan Peningkatan Pelayanan Publik

Rabu, 14 Januari 2026 - 21:20 WIB

Warga Miskin Pamekasan Luput Dari Bansos Akibat Salah Data

Rabu, 14 Januari 2026 - 15:37 WIB

Soal HET Pupuk, Petani Sampang Bisa Lapor ke “Halo Pak Amran!”

Rabu, 14 Januari 2026 - 14:24 WIB

Dana Desa Bangkalan 2026 Terpangkas Tajam

Berita Terbaru

Caption: Dandim 0826 Pamekasan Letkol Kav Agus Wibowo Hendratmoko menyampaikan sambutannya, saat acara coffe morning bersama insan pers, (dok. Kurdi Rega Media).

Daerah

Kodim 0826 Pamekasan Perkuat Sinergi Dengan Insan Pers

Jumat, 16 Jan 2026 - 14:23 WIB

Caption: Kasi Humas Kepolisian Resor Sampang AKP Eko Puji Waluyo, saat diwawancara awak media di ruangan kerjanya, (dok. Harry, Rega Media).

Hukum&Kriminal

Polisi Selidiki Pencurian Kabel Trafo PJU JLS Sampang

Jumat, 16 Jan 2026 - 10:15 WIB

Caption: tiang trafo lampu penerangan jalan umum di JLS yang menjadi sasaran pelaku pencurian, (sumber foto: PLN ULP Sampang).

Peristiwa

Baru Diresmikan, Kabel Trafo PJU JLS Sampang Dicuri

Kamis, 15 Jan 2026 - 13:03 WIB