Mendagri Resmi Lantik Nova Sebagai Gubernur Aceh

Menteri Dalam Negeri (Muhammad Tito Karnavian) saat menyampaikan sambutannya usai lantik Nova Iriansyah sebagai Gubernur Aceh.

Banda Aceh || Rega Media News

Nova Iriansyah resmi dilantik sebagai Gubernur Aceh sisa masa jabatan 2017-2022 dalam paripurna istimewa DPRA, Kamis (5/11/2020).

Nova dilantik dan diambil sumpah oleh Mentri Dalam Negeri Muhammad Tito Karnavian. Prosesi pelantikan dengan menerapkan protokol kesehatan.

Menteri Dalam Negeri Muhammad Tito Karnavian meminta kesedian Nova Iriansyah untuk dilakukan pengambilan sumpah.

“Apakah Ir Nova Iriansyah MT bersedia diambil sumpah,” tanya Mendagri Tito.

“Bersedia,” jawab Nova.

“Menurut agama apa,” tanya Tito lagi.

“Islam,” timpal Nova.

Selanjutnya Mendagri Tito meminta kepada Nova Iriansyah untuk mengikuti pengucapan sumpah.

Setelah itu, Gubernur Aceh Nova Iriansyah menjalani prosesi Peusijuk Adat oleh Wali Nanggroe Aceh Paduka Malik Mahmud Al Haytar yang disaksikan Mendagri.

Sebelumnya, Ketua DPRA Dahlan Jamaluddin dalam sambutanya menyampaikan, pelantikan Nova sesuai Keputusan Presiden (Keppres) tentang pengangkatan Nova Iriansyah sebagai Gubernur Aceh.

“Nova dilantik oleh Mendagri atas nama Presiden dihadapan ketua Mahkamah Syariah Aceh,” pungkasnya. (Asmar Endi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *