Surabaya || Rega Media News
Polsek Mulyorejo bersama Tiga Pilar melaksanakan kegiatan kunjungan ke Posko Penerapan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Mikro di Kecamatan Mulyorejo, Surabaya, Senin (15/02/21).
Kegiatan kunjungan yang dilakukan setiap hari ini, bertujuan untuk memantau situasi penyebaran virus corona yang sudah satu tahun lebih melanda Indonesia, khususnya di wilayah Kota Surabaya.
Selain melaksanakan kunjungan di Posko PPKM Mikro Kecamatan Mulyorejo, para petugas gabungan juga melakukan pemantauan di Posko PPKM tingkat RT.
Dalam pelaksanaan kunjungan kali ini, para petugas gabungan memberikan arahan kepada petugas Posko PPKM Mikro, untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap orang luar yang tidak mematuhi protokol kesehatan.
“Kunjungan ini rutin dilakukan setiap hari oleh para petugas gabungan yang ada di Kecamatan Mulyorejo Surabaya,” ujar Kapolsek Mulyorejo Kompol Eny Prihatin Rustam.
Eny juga mengatakan, kegiatan ini akan terus dilakukan secara intens, bertujuan untuk tracing end bloking wilayah yang sudah menjadi zona hijau.
“Oleh karena itu, guna mempertahankan wilayah yang sudah menjadi zona hijau, kami akan terus melakukan kunjungan serta pemantauan secara langsung dilokasi,” ungkapnya. (Basori)