Surabaya || Rega Media News
Dalam rangka meningkatkan program prioritas Kapolri tentang menjaga Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas), anggota Polsek Benowo, melakukan pemantauan serta pengamanan.
Pengamanan dan pemantauan tersebut dilakukan disekitar masjid Hidayatullah, tepatnya di Jl. Kandangan, Surabaya, Jum’at (16/04/21) malam.
Selain melakukan pemantauan terhadap arus jalan masyarakat yang melaksanakan sholat tarawih, petugas juga memberikan himbauan agar tetap menjaga protokol kesehatan.
“Petugas menghimbau kepada masyarakat agar selalu waspada kepada seseorang yang mencurigakan,” ujar Kapolsek Benowo Kompol Enny Prihatin Rustam.
Selain itu, kata Enny, masyarakat juga dihimbau jika mendapati seseorang yang mencurigakan agar segera berkoordinasi dengan petugas kepolisian.
“Pemantauan serta pengamanan jalur di seputar masjid ini penting dilakukan, untuk memperlancar masyarakat yang sedang melaksanakan ibadah sholat tarawih di masjid,” terangnya.
Karena, kata Enny, kegiatan tersebut wajib dilakukan merupakan sebuah bentuk upaya pelayanan Polri kepada keamanan dan kenyamanan masyarakat yang sedang melaksanakan ibadah.
“Selain melaksanakan kegiatan pengamanan, petugas juga memberikan himbauan Kamtibmas serta kesehatan sesuai anjuran Pemerintah, tentang 5M, seperti Memakai masker, Mencuci tangan dan Menghindari kerumunan, Menjaga jarak dan Mengurangi aktifitas diluar rumah,” terangnya.