Sampang || Rega Media News
Seorang wanita bernama Siti Aisyah, asal Desa Jeruk Porot, Kecamatan Torjun, Kabupaten Sampang, Madura, menjadi korban penjambretan dua orang pria, Kamis (22/07/21).
Wanita berhijab ini hendak pulang kerumahnya, usai memperbaiki dua Handphone (Hp) miliknya yang rusak ke Desa Pangarengan, namun na’as sesampainya di Jl. Raya Desa Krampon, dirinya dipepet dua pria.
“Kedua pria itu ternyata melakukan pencurian dua Hp milik korban (Aisyah) dan uang yang ada di kantong kiri motornya,” ujar Kapolsek Pangarengan, Ipda Sujiono.
Kaget atas kejadian tersebut, ungkap Sujiono, akhirnya korban melakukan pengejaran ke arah selatan sembari meneriaki pelaku maling, hingga ke Jl. Raya Pangarengan.
“Warga yang saat itu mendengar suara minta tolong dan teriakan maling, spontan warga langsung mengejar pelaku. Kebetulan, kami patroli dan ikut melakukan pengejaran,” terangnya.
Sujiono menambahkan, pengejaran terhadap dua pelaku pencurian/penjambretan Hp hingga sampai ke simpang tiga Jl. Rajawali. Namun apes, pelaku menabrak mobil milik Kasat Reskrim dan pengendara lain.
“Saat itu juga, kedua pelaku dan motornya langsung diamankan anggota Satreskrim dan dibawa ke Mapolres Sampang, untuk dilakukan penyidikan lebih lanjut,” jelas Sujiono.
Mantan Kanit Turjawali Satlantas Polres Sampang ini juga mengatakan, kedua pelaku yakni berinisial AS dan RF, “Mereka warga Desa Pangilen, Kecamatan Sampang,” pungkasnya.