Portal Otomatis Pintu Masuk Pasar Sampang Dibiarkan Rusak

- Jurnalis

Senin, 6 September 2021 - 13:20 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Portal otomatis pintu masuk Pasar Srimangunan Sampang mangkrak.

Portal otomatis pintu masuk Pasar Srimangunan Sampang mangkrak.

Sampang || Rega Media News

Tidak dapat dipungkiri, jika sistem portal otomatis pintu masuk Pasar Srimangunan Sampang, Madura, dibiarkan rusak akan menjadi salah satu penyebab pelaku pencurian kendaraan bermotor (curanmor) dengan tenang melancarkan aksinya.

Pantauan regamedianews.com dilokasi, rusaknya sistem portal otomatis pintu masuk pasar tersebut telah lama terjadi. Kendati demikian, petugas pasar melakukan pengetatan masuk dan parkir secara manual.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Selama portal otomatis itu rusak, kami perketat jalur kendaraan yang mau masuk maupun keluar pasar. Yakni dengan cara mencatat nopol kendaraan secara manual,” ungkap Kepala Pasar Srimangunan Sampang, Misnaki Suroso, Senin (06/09/21).

Misnaki mengaku, jika pihaknya telah melaporkan dan mengajukan perbaikan sistem portal otomatis tersebut ke dinas terkait. Hal itu, kata Misnaki, agar pihaknya tidak khawatir akan terjadinya aksi curanmor.

“Dengan begitu, jika portal itu normal, karcis parkir kendaraan keluar secara otomatis dan terdata nopol kendaraan, tanggal dan waktu masuk kendaraan, jika pengunjung atau pedagang ingin keluar pasar tidak bisa menunjukkan karcis akan di cek surat kendaraan,” terang Misnaki.

Baca Juga :  Puluhan Aktivis Anggap Dispertan Sampang Tak Becus Tangani Stok Pupuk Bersubsidi

Sementara, saat ditanya rusaknya portal otomatis menjadi penyebab terjadinya aksi curanmor pada Minggu (05/09) siang, ia mengaku diduga karena kecerobohan pemilik kendaraan. Karena, sebelumnya petugas telah menganjurkan untuk membayar parkir dan mendapat karcis parkir secara manual.

“Jadi, jika ingin keluar masuk pasar dapat memperlihatkan atau menunjukkan karcis parkir tersebut kepada petugas yang ada di pintu masuk maupun keluar pasar. Korban curanmor ini salah satu pedagang pasar,” ungkap Misnaki.

Setelah diketahui motornya hilang, korban langsung melapor ke pihaknya, namun saat diminta menunjukkan karcis parkir, korban mengaku tidak memilikinya. Lantas, ia menganjurkan agar melapor ke Polres Sampang.

Baca Juga :  UTM Peringati Maulid Nabi Muhammad SAW

Terpisah, saat dikonfirmasi terkait rusaknya sistem portal otomatis pintu masuk Pasar Srimangunan, Kabid Pasar Disperdaprin Sampang, Moh.Rosul mengatakan, pihaknya sudah mengajukan anggaran perbaikan portal otomatis tersebut untuk tahun 2021 ini.

“Berhubung karena pandemi Covid-19, anggaran pemeliharaan atau perbaikan portal otomatis itu di refocusing. Terkait terjadinya motor pedagang yang hilang, tadi pagi kami sudah menerima laporan dari petugas di pasar,” ujar Moh.Rosul melalui telepon selulernya, Senin (06/09).

Selain mengajukan anggaran perbaikan portal otomatis, pihaknya juga telah mengajukan anggaran CCTV, nantinya di Pasar Srimangunan itu akan ada 4 paket CCTV. Per_CCTV ada 4 camera dengan jumlah 16 camera yang akan diletakkan sekitar area parkir maupun pintu keluar masuk pasar.

“Namun, karena terkendala pandemi Covid-19, anggaran CCTV itu di refocusing. Yang jelas, anggaran itu sudah kami ajukan sebelumnya untuk tahun 2021 ini,” pungkas Moh.Rosul.

Berita Terkait

BPJS Kesehatan Rekredensialing Perdana di RSIA Puri Bunda Madura
Wabup Sampang: SPPG Jangan Main-Main Dengan Menu MBG
Reshuffle, Empat Jabatan Kepala OPD Pamekasan Kosong
Perkara Pencabulan Anak di Sampang Menonjol
Operasi Zebra 2025, Polres Bangkalan Incar 8 Pelanggaran
Aksi Peduli Pendidikan: Sulap Sekolah Dengan Mural Cantik
14 Hari !, Polres Sampang Gelar Operasi Zebra 2025
Lapas Narkotika Pamekasan Geber Baksos

Berita Terkait

Selasa, 18 November 2025 - 22:08 WIB

BPJS Kesehatan Rekredensialing Perdana di RSIA Puri Bunda Madura

Selasa, 18 November 2025 - 16:20 WIB

Wabup Sampang: SPPG Jangan Main-Main Dengan Menu MBG

Selasa, 18 November 2025 - 13:59 WIB

Reshuffle, Empat Jabatan Kepala OPD Pamekasan Kosong

Selasa, 18 November 2025 - 08:59 WIB

Perkara Pencabulan Anak di Sampang Menonjol

Senin, 17 November 2025 - 18:51 WIB

Operasi Zebra 2025, Polres Bangkalan Incar 8 Pelanggaran

Berita Terbaru

Caption: Wakil Bupati Sampang KH Ahmad Mahfud, saat mengisi sambutan dalam acara launching SPPG di Desa Taddan, (dok. regamedianews).

Daerah

Wabup Sampang: SPPG Jangan Main-Main Dengan Menu MBG

Selasa, 18 Nov 2025 - 16:20 WIB

Caption: Bupati Pamekasan KH Kholilurrahman sampaikan sambutan dan arahan, usai melantik sejumlah pimpinan OPD, (dok. regamedianews).

Daerah

Reshuffle, Empat Jabatan Kepala OPD Pamekasan Kosong

Selasa, 18 Nov 2025 - 13:59 WIB

Caption: Kajari Sampang Fadilah Hilmi (baju cokelat), diwawancara awak media usai pemusnahan barang bukti pidana yang inkracht, (dok. regamedianews).

Daerah

Perkara Pencabulan Anak di Sampang Menonjol

Selasa, 18 Nov 2025 - 08:59 WIB

Caption: Kapolres Bangkalan AKBP Hendro Sukmono sematkan pita kepada anggotanya, tanda dimulainya Operasi Zebra Semeru 2025, (sumber foto: Humas Polres Bangkalan).

Daerah

Operasi Zebra 2025, Polres Bangkalan Incar 8 Pelanggaran

Senin, 17 Nov 2025 - 18:51 WIB