Kabel PJU di Bangkalan Kembali Digasak Maling 

- Jurnalis

Selasa, 28 September 2021 - 12:16 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Caption: lokasi hilangnya kabel Penerangan Jalan Umum (PJU) di Desa Bilaporah, Bangkalan.

Caption: lokasi hilangnya kabel Penerangan Jalan Umum (PJU) di Desa Bilaporah, Bangkalan.

Bangkalan || Rega Media News

Kabel Penerang Jalan Umum (PJU) di jalan Kini Balu, Desa Bilaporah, Kecamatan Socah, Bangkalan, Madura, kembali digasak maling. Hal itu diketahui salah satu warga setempat saat melewati jalan tersebut.

“Tadi saya berangkat mengantar anak sekitar pukul 07:00 Wib ke sekolah, tiba-tiba melihat ada bekas kabel yang sepertinya sudah diambil,” kata Miftah salah satu warga perumahan Sokapark saat melintas di jalan Kini Balu, Selasa (28/09/21).

Menurutnya, kabel yang ada di dasar dan hanya ditutup paving itu hilang digeruk. Sebab, melihat dari bekas kabel tersebut sudah berantakan. Lokasinya itu, dari sebelah barat perumahan Green Asri menuju timurnya perumahan Sokapark.

“Saya penasaran setelah mengantar anak ke sekolah kembali melihat dan ternyata panjang yang diambil. Kalau dilihat dari bekasnya masih baru diambil, kemungkinan tadi malam,” pungkasnya.

Baca Juga :  Dinilai Tidak Adil, Warga Kampung Bantar Baru Pertanyakan SP3 Kasus Penjualan Tanah Wakaf

Sementara itu, Kabid Sarana Prasarana Dishub Bangkalan, Rusdy Hanzyah mengatakan, baru menerima informasi kehilangan tersebut dari warga. Menurutnya, atas kejadian tersebut pihaknya akan melaporkan ke atasannya untuk ditindaklanjuti dan melaporkan ke pihak kepolisian.

“Barusan sudah saya lihat ke lokasi tempat kabel yang hilang. Ada empat gawang yang kabel PJU nya hilang. Nanti saya laporkan dulu ke Pak Kadis, kemudian melaporkan ke Polres Bangkalan,” ungkapnya.

Atas kejadian tersebut, pihaknya berencana akan melakukan pemungutan total kabel PJU sampai ke lokasi sebelah ujung barat dan memindahkan jalur kabel melalui jalur atas.

“Sebagai antisipasi agar tidak hilang lagi, nanti kami melakukan koordinasi perbaikan dan meminta pendampingan ke Polres, apakah sekiranya memungkinkan jika dibongkar semua dan dipindahkan keatas, mengingat kami juga masih keterbatasan dana,” ungkapnya.

Baca Juga :  Tiang Listrik di Klampar Miring, Desak PLN Ambil Tindakan

Rusdy juga mengaku Dishub diperkirakan mengalami kerugian ratusan juta. Pasalnya, peristiwa hilangnya kabel JPU tersebut sudah terjadi ketiga kalinya.

“Peristiwa hari ini sudah ketiga kalinya, semoga siapapun yang mengambil secepatnya sadar, karena ini jalan umum yang dilewati masyarakat Bangkalan,” harapnya.

Sementara itu, Kasatreskrim Polres Bangkalan AKP Sigit Dwiyogo mengaku sampai saat ini belum menerima laporan pencurian kabel PJU tersebut.

“Sampai saat ini belum ada laporan, memang kemarin sempat saya tanya ada, namun ketika diperiksa yang melaporkan terkait kerugian dan sebagainya tidak bisa menjelaskan. Sehingga dipending dulu dan sampai saat ini tidak ada laporan lagi,” pungkasnya.

Berita Terkait

Polres Sampang Ungkap Ciri-Ciri Temuan Tengkorak Manusia
Seorang Kakek di Sampang Tewas Terbakar
Geger! Penemuan Tengkorak Manusia di Sampang
Kasus Curanmor di Pasar Tanah Merah Terungkap
Bersimbah Darah!, Pria Asal Pamekasan Jadi Korban Pembacokan di Bangkalan
Hampir 5 Bulan, Kasus Pajak RSMZ Sampang Nihil Tersangka
DPRD Pamekasan Desak BPBD Segera Tangani Longsor di Sana Daja
Diduga Selingkuh, Pemuda di Sampang Disandera Warga

Berita Terkait

Rabu, 21 Januari 2026 - 17:11 WIB

Polres Sampang Ungkap Ciri-Ciri Temuan Tengkorak Manusia

Rabu, 21 Januari 2026 - 14:58 WIB

Geger! Penemuan Tengkorak Manusia di Sampang

Rabu, 21 Januari 2026 - 09:09 WIB

Kasus Curanmor di Pasar Tanah Merah Terungkap

Selasa, 20 Januari 2026 - 23:02 WIB

Bersimbah Darah!, Pria Asal Pamekasan Jadi Korban Pembacokan di Bangkalan

Selasa, 20 Januari 2026 - 20:04 WIB

Hampir 5 Bulan, Kasus Pajak RSMZ Sampang Nihil Tersangka

Berita Terbaru

Caption: realisasi program perbaikan RTLH ditandai dengan penyerahan secara simbolis Bupati Sumenep kepada warga penerima manfaat di Desa Gelugur, (sumber foto. Media Center Sumenep).

Daerah

Pemkab Sumenep Alokasikan Rp3,1 Miliar Perbaiki 125 RTLH

Rabu, 21 Jan 2026 - 22:40 WIB

Caption: Jakfar Sodiq kuasa hukum Bupati Sampang H.Slamet Junaidi, pose di depan Gedung Mahkamah Konstitusi, (dok. Harry Rega Media).

Nasional

Isu Bupati Sampang Diperiksa Kejati Dipastikan Hoaks

Rabu, 21 Jan 2026 - 19:59 WIB

Caption: anggota kepolisian hendak mengevakuasi tengkorak manusia yang ditemukan di Dusun Gayam Desa Tambaan Camplong, (sumber foto: Humas Polres Sampang).

Peristiwa

Polres Sampang Ungkap Ciri-Ciri Temuan Tengkorak Manusia

Rabu, 21 Jan 2026 - 17:11 WIB