Sampang || Rega Media News
Varian omicron adalah mutasi dari Covid 19 memiliki tingkat penyebaran lebih cepat dari varian delta. Dengan tingkat penyebaran yang begitu cepat sehingga banyak negara yang sudah mengidentifikasi varian tersebut.
“Kita harus lebih waspada tidak boleh lengah, tetap lakukan prokes 5M yang baik dan terus menerus jangan kendor,” ujar Kepala Dinas Kesehatan dan Keluarga Berencana (Dinkes KB) Kabupaten Sampang dr. Abdullah Najich saat dimintai tanggapan terkait varian omicron yang kini mulai mewabah di Indonesia, Kamis (09/02/2021).
Lebih lanjut dr. Najich menuturkan, di samping melakukan protokol kesehatan (prokes) 5M, vaksinasi harus ditingkatkan secepatnya supaya ada perlindungan.
“Lindungi diri anda dan orang lain di sekitarnya, dengan mengetahui fakta-fakta terkait virus ini dan mengambil langkah pencegahan yang sesuai. Ikuti saran yang diberikan oleh otoritas kesehatan,” tuturnya.
dr. Najich menambahkan, hingga saat ini Sampang masih aman dan belum ditemukan varian virus asal Afrika Selatan tersebut. Maka dari itu, tetap waspada jaga jarak aman dari orang lain meskipun mereka tidak tampak sakit.
“Kenakan masker di ruang publik, terutama di dalam ruangan atau jika pembatasan fisik tidak dimungkinkan, cuci tangan secara rutin gunakan sabun dan air mengalir, jangan keluar rumah jika merasa tidak enak badan,” pungkasnya.