Kapolres Sampang Bentuk 123 Polisi Rukun Warga

- Jurnalis

Senin, 22 Mei 2023 - 12:00 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Caption: Kapolres Sampang AKBP Siswantoro saat pembentukan Polisi RW, (dok. regamedianews).

Caption: Kapolres Sampang AKBP Siswantoro saat pembentukan Polisi RW, (dok. regamedianews).

Sampang,- Menindaklanjuti instruksi Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo, Kepolisian Resor (Polres) Sampang, Jawa Timur, melaksanakan Apel Gelar Polisi RW (Rukun Warga).

Apel tersebut dipimpin langsung Kapolres Sampang AKBP Siswantoro, dikuti 123 Polisi RW, perwakilan Satpol PP, perwakilan Satkamling dan Linmas se-Kabupaten Sampang.

Turut hadir dalam apel, Forkopimda dan Forkopimcam se-Kabupaten Sampang, lurah serta kepala desa se-Kecamatan Sampang, Senin (22/05/2023) pagi.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kapolres Sampang AKBP Siswantoro menyampaikan, Baharkam Polri telah mengangkat program Polisi RW, yaitu petugas Polisi yang di tempatkan di wilayah Rukun Warga (RW).

“Tujuannya menciptakan Harkamtibmas, mendekatkan Polri dengan masyarakat, serta memperkuat data kepolisian, tentang potensi ancaman keamanan sampai tingkat bawah,” tuturnya.

Siswantoro menjelaskan, konsep Polisi RW menginteraksi memecahkan masalah secara bersama, saling mengembangkan sikap yang positif, dan memberikan kesempatan untuk saling memahami.

Baca Juga :  Ada Keputusan Kapolri, Ini Daftar Polsek di Wilayah Madura Yang Tidak Bisa Melakukan Penyidikan

“Selain itu, membuka peluang untuk saling bekerja sama, dalam mengendalikan masalah yang dihadapi, dengan menerapkan prinsip community policing dan restoratis justice serta akuntabilitas,” tandasnya.

Kepada 123 Polisi RW, orang nomor satu di Mapolres Sampang ini menjelaskan, tugas-tugas mereka yakni memulai interaksi yang konsisten dengan masyarakat, untuk membangun citra Polri.

“Mendengarkan, menerima dan berempati terhadap keluh kesah, keresahan keinginan dan harapan serta permasalahan RW,” jelas eks Kasubditgakkum Ditpolairud Polda Jawa Timur.

Selain itu, melaksanakan scanning terhadap kerawanan wilayah masing-masing. Hadir, memperkenalkan diri, tukar menukar nomor handphone, dan gabung Whatsapp di RW setempat.

“Bertugas minimal 1 minggu sekali turun ke RW, dan melaporkan hasil kegiatan di aplikasi web ADA POLISI,” terang polisi berpangkat dua melati emas dipundaknya.

Baca Juga :  Maryani, Seorang Wanita Yang Menggantungkan Hidup Pada Kamboja Kering

Pada pelaksanaan Apel Gelar Polisi RW, Siswantoro berharap kepada Satkamling dan Linmas, dapat berperan aktif membantu Polri, dalam menciptakan Harkamtibmas yang aman dan kondusif di wilayah masing-masing menjelang Pemilu 2024.

Selain itu, peran Satkamling dan Linmas sebagai ujung tombak dilingkungan terkecil tingkat desa, bisa segera mengantisipasi setiap masalah yang ada.

“Selalu berkoordinasi dengan Polisi RW maupun Bhabinkamtibmas, sehingga setiap masalah dapat dipecahkan dengan win win solution problem solving,” tegas Siswantoro.

Sebelum mengakhiri amanatnya, Kapolres Sampang AKBP Siswantoro berharap, agar Polisi RW dapat segera beradaptasi dan melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya.

“Hal itu, guna terciptanya Kamtibmas yang aman dan kondusif di Kabupaten Sampang, serta Polri yang dicintai masyarakat,” pungkas Siswantoro.

Berita Terkait

PHE WMO Bangun Ekosistem Laut Produktif di Tlangoh
Hari Bhakti Kemenimipas, Momentum Lapas Memperkuat Transformasi
Pemkab Bangkalan Matangkan Pinjam Pakai Terminal Tipe A
Tahun 2025, Jumlah Janda di Sampang Melonjak
Klaim JHT Gratis, BPJS Ketenagakerjaan Ingatkan Peserta Waspadai Calo
Polantas Sampang Geber Sosialisasi Operasi Zebra 2025
BPJS Kesehatan Rekredensialing Perdana di RSIA Puri Bunda Madura
Wabup Sampang: SPPG Jangan Main-Main Dengan Menu MBG

Berita Terkait

Kamis, 20 November 2025 - 12:19 WIB

PHE WMO Bangun Ekosistem Laut Produktif di Tlangoh

Rabu, 19 November 2025 - 20:08 WIB

Hari Bhakti Kemenimipas, Momentum Lapas Memperkuat Transformasi

Rabu, 19 November 2025 - 18:48 WIB

Pemkab Bangkalan Matangkan Pinjam Pakai Terminal Tipe A

Rabu, 19 November 2025 - 09:28 WIB

Klaim JHT Gratis, BPJS Ketenagakerjaan Ingatkan Peserta Waspadai Calo

Rabu, 19 November 2025 - 08:08 WIB

Polantas Sampang Geber Sosialisasi Operasi Zebra 2025

Berita Terbaru

Caption: inisial AY tersangka kasus pencurian sepeda motor, digelandang ke ruang penyidik Satreskrim Polres Sampang, (dok. regamedianews).

Hukum&Kriminal

Nyolong !, Pria Pangelen Sampang Berujung Masuk Bui

Kamis, 20 Nov 2025 - 18:18 WIB

Caption: PHE WMO simbolis penanaman 120 ton hexa reef di Pantai Pasir Putih Tlangoh, Tanjungbumi, Bangkalan, (dok. regamedianews).

Daerah

PHE WMO Bangun Ekosistem Laut Produktif di Tlangoh

Kamis, 20 Nov 2025 - 12:19 WIB

Caption: Kajari Pamekasan menghancurkan barang bukti perkara pidana umum berupa belasan handphone, (dok. regamedianews).

Hukum&Kriminal

Kejari Pamekasan Musnahkan 41 BB Pidana Umum

Rabu, 19 Nov 2025 - 22:22 WIB

Caption: Wakil Bupati Bangkalan Fauzan Ja'far, (dok. regamedianews).

Daerah

Pemkab Bangkalan Matangkan Pinjam Pakai Terminal Tipe A

Rabu, 19 Nov 2025 - 18:48 WIB