UTM Gelar Upacara Peringati HSN di Halaman Masjid KH Abdurrahman Wahid

- Jurnalis

Minggu, 22 Oktober 2023 - 09:21 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Caption: Rektor UTM Dr. Safi' saat memimpin Upacara Hari Santri Nasional di halaman Masjid KH. Abdurrahman Wahid. (Dok.UTM).

Caption: Rektor UTM Dr. Safi' saat memimpin Upacara Hari Santri Nasional di halaman Masjid KH. Abdurrahman Wahid. (Dok.UTM).

Bangkalan, Perguruan Tinggi Negeri Universitas Trunojoyo Madura (UTM) turut serta memeriahkan peringatan Hari Santri Nasional (HSN) 22 Oktober 2023, Minggu, (22/10/23) lalu.

Civitas Akademika UTM menggelar serangkaian kegiatan antara lain Majlis Dzikir, Maulidurrosul SAW, dan Doa bersama serta Upacara memperingati Hari Santri Nasional tahun 2023.

Rektor UTM, Dr. Safi’ mengatakan, Kegiatan ini digelar di Masjid Abdurrahman Wahid UTM dengan diikuti oleh sivitas akademika, mahasiswa, dan MWC NU Kamal beserta badan otonomnya.

Menurut Safi’, secara resmi baru kali pertama lembaga yang dinakhodainya menyelenggarakan peringatan HSN.

Tujuannya, agar sivitas akademika bisa mengenang kembali perjuangan ulama, kiai, dan santri dalam mempertahankan kemerdekaan Republik Indonesia.

”HSN ini sebagai media untuk mengingat kembali perjuangan ulama, kiai, dan santri dalam memperjuangkan kemerdekaan Indonesia,” jelasnya Minggu (22/10).

Safi’ juga berharap agar sivitas akademika UTM terus merawat dan menjaga semangat yang ditunjukkan para santri. Yakni, melawan segala bentuk kolonialisme, ketidakadilan, kezaliman, dan sebagainya.

Baca Juga :  Innalillahi Wa Inna Ilaihi Roji'un, NU Kembali Berduka, Nyai Nihayah Ahmad Shiddiq Jember Wafat

Sebagai alumni pesantren, Safi’ berkomitmen untuk melanjutkan semangat yang telah diajarkan dan diperintahkan oleh ulama dan kiai. Ke depan, UTM akan terus berkolaborasi dengan pondok pesantren (ponpes) dalam berbagai kegiatan.

Salah satu kebijakan yang diterapkan dalam rangka mengapresiasi santri yaitu membuka program afirmasi dan beasiswa kepada alumni ponpes yang memiliki prestasi tertentu. ”UTM dan pesantren akan terus bahu-membahu mencerdaskan masyarakat dan bangsa. Termasuk menguatkan nilai-nilai keagamaan dan nasionalisme,” pungkasnya.

Berita Terkait

ESP PLTU Anggrek Bermasalah, Pemda Didesak Turun Tangan
Bupati Sampang Tekan OPD Tingkatkan Kinerja
PHE WMO Bangun Ekosistem Laut Produktif di Tlangoh
Hari Bhakti Kemenimipas, Momentum Lapas Memperkuat Transformasi
Pemkab Bangkalan Matangkan Pinjam Pakai Terminal Tipe A
Tahun 2025, Jumlah Janda di Sampang Melonjak
Klaim JHT Gratis, BPJS Ketenagakerjaan Ingatkan Peserta Waspadai Calo
Polantas Sampang Geber Sosialisasi Operasi Zebra 2025

Berita Terkait

Jumat, 21 November 2025 - 16:14 WIB

ESP PLTU Anggrek Bermasalah, Pemda Didesak Turun Tangan

Jumat, 21 November 2025 - 12:29 WIB

Bupati Sampang Tekan OPD Tingkatkan Kinerja

Kamis, 20 November 2025 - 12:19 WIB

PHE WMO Bangun Ekosistem Laut Produktif di Tlangoh

Rabu, 19 November 2025 - 20:08 WIB

Hari Bhakti Kemenimipas, Momentum Lapas Memperkuat Transformasi

Rabu, 19 November 2025 - 18:48 WIB

Pemkab Bangkalan Matangkan Pinjam Pakai Terminal Tipe A

Berita Terbaru

Caption: sebelum ditangkap dan dibawa ke Mako Polres Sampang, tersangka inisial S sempat bersembunyi dibawah kolong ranjang, (dok. regamedianews).

Hukum&Kriminal

Mau Ditangkap, Maling di Sampang ‘Ngumpet’ Dibawah Ranjang

Jumat, 21 Nov 2025 - 19:39 WIB

Caption: gambar ilustrasi cuaca ekstrem berupa hujan disertai petir, (dok. regamedianews).

Peristiwa

36 Wilayah di Jawa Timur Dihantui Cuaca Ekstrem

Jumat, 21 Nov 2025 - 17:16 WIB

Caption: Electrostatic Precipitator pada Pembangkit Listrik Tenaga Uap di Kecamatan Anggrek Gorontalo Utara, (dok. regamedianews).

Daerah

ESP PLTU Anggrek Bermasalah, Pemda Didesak Turun Tangan

Jumat, 21 Nov 2025 - 16:14 WIB

Caption: Satreskrim Polres Pamekasan tunjukkan barang bukti dan tersangka penganiayaan berinisial P, (dok. regamedianews).

Hukum&Kriminal

Resmob Pamekasan Kembali Ciduk Satu Pelaku Penganiayaan

Jumat, 21 Nov 2025 - 13:59 WIB

Caption: Bupati Sampang H Slamet Junaidi, didampingi Wabup dan Sekda saat pimpin rapat bersama OPD, (sumber foto: Diskominfo Sampang).

Daerah

Bupati Sampang Tekan OPD Tingkatkan Kinerja

Jumat, 21 Nov 2025 - 12:29 WIB