Polda Jatim Buru Pelaku Lain Kasus Penembakan di Sampang

- Jurnalis

Kamis, 4 Januari 2024 - 22:30 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Caption: Kabid Humas Polda Jawa Timur Kombes Pol Dirmanto, (dok. regamedianews).

Caption: Kabid Humas Polda Jawa Timur Kombes Pol Dirmanto, (dok. regamedianews).

Surabaya,- Kinerja jajaran Polda Jawa Timur patut diacungi jempol, pasalnya hingga saat ini sudah berhasil membekuk 3 tersangka, terkait peristiwa penembakan terhadap Muarah yang disebut-sebut sebagai relawan Prabowo-Gibran.

Ketiga tersangka tersebut berinisial W  oknum kepala desa,  H dan S yang saat ini sudah mendekam dibalik jeruji besi Mapolda Jatim.

Akibat peristiwa penembakan yang terjadi pada Jumat (22/12/23) lalu itu, korban yang bernama Muarah harus mendapatkan perawatan intensif di rumah sakit dr.Soetomo Surabaya.

Peristiwa yang saat ini menjadi perhatian banyak kalangan, terus dikembangkan oleh pihak kepolisian, terbaru tim jajaran Polda Jatim dikabarkan terus memburu terduga pelaku lain.

Baca Juga :  Wakil Bupati Sampang Jalin Silaturahmi Dengan Komunitas Lansia

Hal itu sebagaimana dijelaskan Kabid Humas Polda Jatim Kombes pol Dirmanto kepada awak media, Kamis (04/01/2024).

“Dirkrimum beserta tim masih di lapangan, masih melakukan pengejaran terhadap pelaku lainnya. Dimungkinkan, pelaku ini membawa atau memakai senpi lebih dari satu,” ujarnya.

Dirmanto juga mengatakan, pihaknya sampai saat ini sudah memeriksa sekitar 23 saksi, baik dari saksi korban dan lainnya.

Baca Juga :  Pelaku Pembunuhan di Robatal Sampang Ditangkap

Dirinyapun meminta doa kepada rekan media, agar bisa segera mengungkap semua dengan tuntas.

“Mohon doa rekan-rekan, mudah-mudahan minggu depan ini, sudah terungkap semua dan Insha Allah jika sudah terungkap semua, hari Rabu atau Kamis nanti akan kita sampaikan secara detail,” tambahnya.

Tak hanya itu, Dirmanto pun kembali mengatakan, hasil pemeriksaan terhadap para tersangka tidak ada kaitannya dengan politik.

“Sekali lagi ya, hasil pemeriksaan dari ketiga tersangka tidak ada kaitannya dengan politik,” tegasnya.

Berita Terkait

Kiai Cholil Nafis Nahkodai DSN-MUI, Targetkan Ekonomi Berkah & Adaptif
Cek Disini…! Daftar Motor Hasil Ungkap Polres Sampang
Satu Persatu Bandit Motor Sampang Diringkus
Pencurian Dominasi Kriminalitas di Sumenep
Polres Bangkalan Amankan Pelaku Penganiayaan Pasutri di Galis
Aktor 23 TKP Pencurian Motor di Sampang-Bangkalan Tertangkap
Kunjungi Pamekasan, Mahfud MD Tegaskan Pentingnya Penegakan Hukum Berbasis HAM
Hilang Lagi!, Polisi Usut Pencuri Mesin Traktor Disperta-KP Sampang

Berita Terkait

Kamis, 8 Januari 2026 - 08:18 WIB

Kiai Cholil Nafis Nahkodai DSN-MUI, Targetkan Ekonomi Berkah & Adaptif

Rabu, 7 Januari 2026 - 19:27 WIB

Cek Disini…! Daftar Motor Hasil Ungkap Polres Sampang

Rabu, 7 Januari 2026 - 08:08 WIB

Satu Persatu Bandit Motor Sampang Diringkus

Selasa, 6 Januari 2026 - 16:07 WIB

Pencurian Dominasi Kriminalitas di Sumenep

Senin, 5 Januari 2026 - 23:12 WIB

Polres Bangkalan Amankan Pelaku Penganiayaan Pasutri di Galis

Berita Terbaru

Caption: sebelum pengukuhan, panitia membacakan SK pengurus ranting dan anak ranting Muslimat NU Kecamatan Kedungdung, (dok. foto istimewa).

Daerah

Perkuat Basis, 600 Muslimat NU Kedungdung Dikukuhkan

Sabtu, 10 Jan 2026 - 17:13 WIB

Caption: Manajer PLN UP3 Madura Fahmi Fahresi, diwawancara usai peresmian PJU baru di JLS Sampang, (dok. Harry Rega Media).

Daerah

PLN Rampungkan Infrastruktur Listrik JLS Sampang

Jumat, 9 Jan 2026 - 17:24 WIB

Caption: kiri, Moh Ramadhoni mewakili Direktur RSUD Pamekasan saat ditemui awak media, (dok. Kurdi Rega Media).

Daerah

RSUD Pamekasan Putus Kontrak Proyek Gedung Rawat Inap

Jumat, 9 Jan 2026 - 13:34 WIB

Caption: potongan video viral, sejumlah warga Desa Penyaksagan menampung cairan dari semburan sumur bor menggunakan botol, (dok. Syafin Rega Media).

Peristiwa

Geger! Sumur Bor di Bangkalan Semburkan Minyak Mentah

Jumat, 9 Jan 2026 - 10:05 WIB