Datang ke Madura, KPK Lakukan Pemeriksaan di Sumenep dan Pamekasan

- Jurnalis

Jumat, 19 Januari 2024 - 21:34 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Caption: Tim Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Caption: Tim Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Surabaya,- Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menggemparkan dua kabupaten di penghujung timur pulau garam Madura, yakni Kabupaten Sumenep dan Pamekasan.

Pasalnya, komisi anti rasuah tersebut diketahui meminjam salah satu ruangan di Mapolres Sumenep dan Pamekasan selama 2 hari berturut-turut, hari pertama Rabu (17/1/24) di Sumenep dan keesokan harinya di Pamekasan.

Kedatangan rombongan KPK tersebut membuat penasaran banyak pihak, karena hingga saat ini belum ada pernyataan resmi, terkait kedatangannya di dua kabupaten tersebut.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Pihak Polres setempat tidak bisa memberikan penjelasan secara rinci, terkait aktivitas dari lembaga anti korupsi tersebut.

Baca Juga :  LSM Gempur Desak Pemdes Sana Tengah Salurkan BST

Seperti yang dikatakan Kapolres Sumenep kepada media, terkait keberadaan team KPK dirinya membenarkan, namun terlepas dari itu dirinya tidak tau. Pihaknyapun tidak perlu tahu, karena hal tersebut adalah ranah KPK.

“Iya benar mas di Mapolres Sumenep, kami tidak tahu dan itu SOP mereka. Kalau datangnya sudah dari kemarin, disini hanya meminjam ruangan,” ujarnya, Rabu (17/01/2024).

Sama seperti dikota keris, kota gerbang salampun tak luput disinggahi tim anti rasuah itu, di Pamekasan rombongan KPK juga hanya meminjam ruangan Reskrim.

Kasi Humas Polres Pamekasan Ipda Sri Sugiarto membenarkan, adanya team KPK di Mapolres Pamekasan. Namun, sama seperti di Sumenep, pihaknya tidak tahu persis apa giat team tersebut disana.

Baca Juga :  Ultah Antique Bike Club Ke 2, 900 Bikers Mania Siap Jelajahi Sampang

“Iya benar ada di Polres Pamekasan, tapi saya tidak tau kasusnya apa, pinjam ruangan reskrim untuk melakukan pemeriksaan” terangnya, Kamis (18/01).

Sri Sugiarto menambahkan, Polres Pamekasan hanya menyediakan tempat sebagai fasilitas untuk pemeriksaan tersebut.

“Polres menyediakan tempat, soal kasusnya kami tidak tau,” imbuhnya.

Hingga berita ini ditulis belum ada keterangan resmi terkait pemeriksaan tersebut, namun berdasarkan kabar yang beredar baik di Sumenep dan Pamekasan, tim dari gedung merah putih Jakarta itu dikabarkan memeriksa Kepala Desa (Kades).

Berita Terkait

Operasi Zebra 2025, Polres Bangkalan Incar 8 Pelanggaran
Kasus Pengeroyokan di SPBU Camplong Lamban, Kuasa Hukum Korban: Polisi Jangan Takut !
Aksi Peduli Pendidikan: Sulap Sekolah Dengan Mural Cantik
Kejari Sampang Musnahkan BB 1,4 Kg Narkotika
14 Hari !, Polres Sampang Gelar Operasi Zebra 2025
Lapas Narkotika Pamekasan Geber Baksos
Kejati dan BPK Didesak Periksa Proyek SMKN Model Gorontalo
64 Napi Narkotika Pamekasan Bebas Bersyarat

Berita Terkait

Senin, 17 November 2025 - 18:51 WIB

Operasi Zebra 2025, Polres Bangkalan Incar 8 Pelanggaran

Senin, 17 November 2025 - 17:26 WIB

Kasus Pengeroyokan di SPBU Camplong Lamban, Kuasa Hukum Korban: Polisi Jangan Takut !

Senin, 17 November 2025 - 14:37 WIB

Aksi Peduli Pendidikan: Sulap Sekolah Dengan Mural Cantik

Senin, 17 November 2025 - 13:17 WIB

Kejari Sampang Musnahkan BB 1,4 Kg Narkotika

Senin, 17 November 2025 - 11:42 WIB

14 Hari !, Polres Sampang Gelar Operasi Zebra 2025

Berita Terbaru

Caption: Kapolres Bangkalan AKBP Hendro Sukmono sematkan pita kepada anggotanya, tanda dimulainya Operasi Zebra Semeru 2025, (sumber foto: Humas Polres Bangkalan).

Daerah

Operasi Zebra 2025, Polres Bangkalan Incar 8 Pelanggaran

Senin, 17 Nov 2025 - 18:51 WIB

Caption: pemotongan pita, tanda selesainya dan peresmian project mahasiswa Program Study Sastra Inggris UTM, (dok. foto istimewa).

Daerah

Aksi Peduli Pendidikan: Sulap Sekolah Dengan Mural Cantik

Senin, 17 Nov 2025 - 14:37 WIB

Caption: didampingi perwakilan Forkopimda, Kajari Sampang tunjukkan BB narkotika jenis sabu-sabu yang hendak dimusnahkan, (dok. regamedianews).

Hukum&Kriminal

Kejari Sampang Musnahkan BB 1,4 Kg Narkotika

Senin, 17 Nov 2025 - 13:17 WIB

Caption: Waka Polres Sampang didampingi Kasat Lantas, mengecek kesiapan kendaraan usai apel pasukan Operasi Zebra Semeru 2025, (sumber foto: Humas Polres Sampang).

Daerah

14 Hari !, Polres Sampang Gelar Operasi Zebra 2025

Senin, 17 Nov 2025 - 11:42 WIB