Daerah  

Kadisperindag Pamekasan Ucapkan Selamat Idul Fitri 1445 Hijriyah

Caption: Kepala Disperindag Kabupaten Pamekasan, Akhmad Basri Yulianto, (dok. regamedianews).

Pamekasan,- Lebaran idul fitri adalah hari raya umat Islam yang jatuh pada tanggal 1 Syawal, pada penanggalan kalender hijriyah.

Karena penentuan 1 Syawal didasarkan pada fase bulan, maka idul fitri jatuh pada tanggal yang berbeda-beda setiap tahunnya.

“Kami keluarga besar Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kabupaten Pamekasan mengucapkan selamat hari raya idul fitri 1445 hijriyah,” ucap Kepala Disperindag Akhmad Basri Yulianto SH.,M.Si, Senin (01/04/2024).

Basri menuturkan, di bulan penuh berkah ini,  semoga kita mampu menjalankan keutamaan-keutamaan ibadah puasa ramadhan, bukan hanya perut kosong.

“Melainkan ibadah yang penuh pengendalian diri dan mengharap ampunan serta ridho Allah SWT,” ungkapnya.

Maka dari itu, ungkap Basri, 1 Syawal identik dengan hari perayaan yang disimbolkan sebagai kemenangan umat Islam setelah menahan lapar, haus dan nafsu selama sebulan penuh di bulan ramadhan.

“Untuk itu, di momen lebaran diharapkan menjadi momentum mempererat tali silaturahmi, serta terus meningkatkan profesionalitas dalam memajukan dunia perindustrian dan perdagangan,” tuturnya.

“Waktu berlalu dengan cepat, ramadhan juga telah berakhir. Kini saatnya kita menyambut hari raya Idul Fitri dengan suka cita. Mohon maaf atas kesalahan, khilaf yang pernah terucap,” ucap Basri.