Daerah  

RSUD dr. H.Slamet Martodirdjo Pamekasan Ucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri

Caption: dr.Raden Budi Santoso, Direktur RSUD dr. H.Slamet Martodirdjo Kabupaten Pamekasan, (dok. regamedianews).

Pamekasan– Sunset ramadhan beranjak pergi, berganti fajar syawal di pagi hari, membawa cahaya kedamaian di penghujung ramadhan, menebar berkah di hari kemenangan.

“Kami atas nama RSUD dr. H.Slamet Martodirdjo Pamekasan mengucapkan selamat hari raya idul fitri 1445 hijriyah,” ucap direktur RSUD dr.Raden Budi Santoso.

dr.Budi menyampaikan, dalam momen perayaan hari raya idul fitri tahun ini, diharapkan dapat mempererat tali silaturahmi antar masyarakat, dan menjadi momentum untuk saling memaafkan.

“Semoga di hari yang suci ini, kita semua diberikan limpahan berkah dan rahmat dari Allah SWT. Mari kita jadikan idul fitri sebagai awal yang baik, serta lebih maju dan sejahtera,” tuturnya.

dr.Budi juga mengungkapkan, semoga pada hari idul fitri ini, seluruh masyarakat Kabupaten Pamekasan, bisa merayakannya dengan penuh suka cita.

“Mari kita menjaga suasana lebaran dengan semangat kebersamaan, kerukunan dan tidak berlebihan dalam merayakan, apalagi dengan hal-hal kurang baik,” imbaunya.

“Minal aidzin walfaidzin, mohon maaf lahir dan batin,” ucap dr.Budi.