Kapolres Pamekasan Sowan Ke Ponpes Miftahul Ulum Panyepen

- Jurnalis

Jumat, 6 September 2024 - 13:40 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Caption: AKBP Jazuli Dani Iriawan saat sowan ke pengasuh Ponpes Miftahul Ulum Panyepen RKH. Mudatstsir Badrudin, (dok. Humas Polri).

Caption: AKBP Jazuli Dani Iriawan saat sowan ke pengasuh Ponpes Miftahul Ulum Panyepen RKH. Mudatstsir Badrudin, (dok. Humas Polri).

Pamekasan,- Dalam rangka menghadapi Pilkada tahun 2024, Polres Pamekasan beserta Jajarannya tidak henti-hentinya menggelar Cooling System.

Kegiatan tersebut, bertujuan untuk menjaga dan mencegah potensi gangguan Kamtibmas dengan melibatkan seluruh komponen masyarakat.

Kapolres Pamekasan AKBP Jazuli Dani Iriawan, sowan ke Pondok Pesantren Miftahul Ulum Panyepen, di Desa Potoan Laok, Palengaan, Pamekasan, Kamis (05/09) kemarin.

Kedatangannya beserta jajaran, disambut hangat oleh pengasuh pesantren setempat, RKH. Mudatstsir Badrudin.

Dalam kesempatan tersebut, Kapolres Pamekasan menyampaikan rasa syukurnya dapat bersilaturahmi ke Ponpes Miftahul Ulum Panyepen.

Baca Juga :  Pentingnya Hidup Bersih dan Sehat, Dinkes Sampang Ajak OPD Bahas Kegiatan Germas

“Alhamdulillah, kami bisa bersilaturahmi dengan para pengasuh Miftahul Ulum Panyepen,” ucap Dani.

Kunjungan tersebut, ungkap Dani, juga merupakan bagian dari upaya Polres Pamekasan untuk semakin mendekatkan diri dengan masyarakat.

“Membangun soliditas, serta memperkuat sinergi antara ulama dan umara,” ungkapnya kepada awak media.

Hal itu dilakukan, sebagai langkah cooling system menjelang Pilkada serentak 2024, karena kamtibmas adalah tanggung jawab bersama.

Baca Juga :  Akses Jalan Sepanjang 1 Km di Blega Terendam Banjir Hingga Ketinggian 50 Cm

Menurut Dani, Polri tidak bisa bekerja sendiri. Bantuan dan dukungan tokoh agama, tokoh masyarakat dan semua elemen masyarakat sangat dibutuhkan.

“Demi terciptanya situasi yang aman dan kondusif menjelang, saat dan usai Pilkada serentak 2024 khususnya di wilayah Pamekasan,” tandasnya.

Dalam kesempatan tersebut, RKH. Mudatstsir Badrudin menyampaikan terima kasih, atas kunjungan Kapolres Pamekasan dan jajarannya.

“Kami selalu siap untuk bersinergi dengan Polres Pamekasan dalam menjaga kamtibmas di wilayah Kabupaten Pamekasan,” tutur kiai Mudatstsir.

Berita Terkait

Visi Sampang Terang: Jadikan JLS Magnet Ekonomi
Pemkab Sampang “Sulap” Jalan Gelap Jadi Terang
Prestasi Menurun, Pengurus Baru KONI Pamekasan Dihadapkan Tantangan Berat
Wabup Sumenep: Program 2026 Harus Nyata, Bukan Habiskan Anggaran!
Dana BGN Macet, Tujuh SPPG di Sampang Mogok
DPRD Pamekasan Soroti Sentra Batik Kalampar “Mangkrak”
Wabup Sumenep Tekankan ASN Tinggalkan Pola Kerja Lama
Kasus Pajak RSMZ, Ketua GAIB Ultimatum Kejari Sampang

Berita Terkait

Jumat, 9 Januari 2026 - 08:09 WIB

Visi Sampang Terang: Jadikan JLS Magnet Ekonomi

Kamis, 8 Januari 2026 - 21:21 WIB

Pemkab Sampang “Sulap” Jalan Gelap Jadi Terang

Kamis, 8 Januari 2026 - 12:43 WIB

Prestasi Menurun, Pengurus Baru KONI Pamekasan Dihadapkan Tantangan Berat

Rabu, 7 Januari 2026 - 18:33 WIB

Wabup Sumenep: Program 2026 Harus Nyata, Bukan Habiskan Anggaran!

Selasa, 6 Januari 2026 - 14:04 WIB

Dana BGN Macet, Tujuh SPPG di Sampang Mogok

Berita Terbaru

Caption: Bupati Sampang H Slamet Junaidi melakukan peninjauan sebelum meresmikan Penerangan Jalan Umum baru di JLS, (dok. Harry Rega Media).

Daerah

Visi Sampang Terang: Jadikan JLS Magnet Ekonomi

Jumat, 9 Jan 2026 - 08:09 WIB

Caption: Bupati Sampang H Slamet Junaidi meresmikan PJU baru di Jalan Lingkar Selatan, (dok. Harry Rega Media).

Daerah

Pemkab Sampang “Sulap” Jalan Gelap Jadi Terang

Kamis, 8 Jan 2026 - 21:21 WIB