BANGKALAN,- Universitas Trunojoyo Madura (UTM) mengukuhkan Rektor UTM, Dr. Safi’ sebagai Guru Besar Bidang Hukum Perundang-Undangan.
Pengukuhan tersebut, dilaksanakan pada Selasa (24/12/2024), di Gedung Pertemuan Muhammad Noer Universitas Trunojoyo Madura.
Dr. Safi merupakan tokoh akademisi yang berdedikasi dan memiliki kontribusi signifikan, dalam pengembangan ilmu hukum.
“Ia elah menulis beberapa buku dan artikel ilmiah tentang hukum perundang-undangan,” ungkap calon Gubernur Jawa Timur terpilih, Khofifah Indar Parawansa.
Sebagai Guru Besar, Dr. Safi’ diharapkan dapat memperkuat program akademik UTM dan meningkatkan kualitas pendidikan hukum di Indonesia.
“Kami bangga atas pencapaian ini, Dr.Safi’ telah menunjukkan komitmen dan dedikasi tinggi dalam bidang hukum,” ujar Khofifah, usai menghadiri pengukuhan Guru Besar di UTM.
Dalam pidato pengukuhan, Dr. Safi menyampaikan rasa terima kasih kepada seluruh pihak yang telah mendukungnya selama ini.
“Termasuk kolega dan mahasiswa yang terus memberikan inspirasi dalam setiap langkahnya,” tuturnya.
Ia juga menyampaikan, merupakan suatu kehormatan besar baginya untuk diberikan kesempatan ini.
“Saya berkomitmen untuk terus mendorong penelitian dan pendidikan yang berkualitas dalam bidang perundang-undangan,” ucap Dr.Safi’.
“Tugas kita adalah terus mengikuti perkembangan zaman, dan menghasilkan karya-karya yang tidak hanya relevan di masa kini, tetapi juga untuk masa depan,” pungkasya.