AKBP Hendro: Bangkalan Harus Bersih Dari Curanmor

- Jurnalis

Sabtu, 3 Mei 2025 - 14:41 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Caption: Kapolres Bangkalan AKBP Hendro Sukmono, didampingi Kasat Reskrim dan Kasi Humas Polres Bangkalan, (dok. regamedianews).

Caption: Kapolres Bangkalan AKBP Hendro Sukmono, didampingi Kasat Reskrim dan Kasi Humas Polres Bangkalan, (dok. regamedianews).

Bangkalan,- Polres Bangkalan berhasil menjaring ratusan motor dari razia yang dilakukan di wilayah Bangkalan selama seminggu terakhir.

Ratusan motor itu disita, setelah pengendara tidak bisa menunjukkan surat kepemilikan kendaraan.

Razia berkala yang dilakukan oleh Polres Bangkalan itu merupakan tindak lanjut maraknya kasus curanmor.

Dari Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) Operasi Cipta Kondisi itu, menyita sejumlah 122 kendaraan bermotor.

Dengan rincian 112 sepeda motor, 6 kendaraan roda empat, dan 4 kendaraan roda enam.

Hasil dari pemeriksaan, ada 20 unit sepeda motor di antaranya tidak sesuai dengan plat nomor, nomor rangka (noka), dan nomor mesin (nosin).

Baca Juga :  Polres Pamekasan Bekuk 8 Pelaku Penyalahgunaan Narkoba, Salah Satunya Bandar

Kapolres Bangkalan AKBP Hendro Sukmono mengatakan, pihaknya sudah merilis 20 sepeda motor tidak sama nomor rangka dan plat nomornya.

“Bagi masyarakat yang merasa motornya hilang, silahkan motor-motor ini diambil,” ujarnya.

Namum, harus membawa surat kepemilikan kendaraan yang lengkap tanpa ada biaya apapun.

“Masyarakat tidak perlu takut, kami memiliki misi supaya Bangkalan bersih dari curanmor,” tegas Hendro.

Pernyataannya, berkaca dari hasil ungkap kasus Polrestabes Surabaya beberapa waktu lalu.

“40 persen kendaraan hasil curian dijual ke Madura,” ungkap mantan Kapolres Sampang ini.

Baca Juga :  Syafiuddin Desak Akselerasi Ekonomi Madura

Hendro menjelaskan, KRYD Operasi Cipta Kondisi itu, juga sebagai respons maraknya aksi curanmor dan begal di Bangkalan.

Razia di beberapa tempat, dimungkinkan akan kembali dilanjutkan, dengan harapan menekan angka kriminalitas.

“Kami akan terus memasifkan razia di 18 kecamatan di Bangkalan. Untuk masyarakat tidak perlu khawatir,” bebernya.

Selama memiliki surat surat kendaraan yang lengkap, tegas Hendro, dipastikan aman.

“Kami hanya ingin Bangkalan bersih dari motor hasil curian,” pungkas perwira Alumnus Akpol tahun 2005 itu.

Berita Terkait

Polres Sampang Dalami Motif Kematian Fauzen
Kapolres Sampang: 3 Bulan Nihil Ungkap Kasus, Kapolsek Siap-Siap Dicopot
Teridentifikasi, Teka-Teki Kerangka Manusia di Sampang Terungkap
Sempat Hilang, Santriwati Korban Pencabulan Ditemukan di Suramadu
Terima Satyalancana, Kapolres Sumenep Ingatkan Anggotanya Jauhi Narkoba
Kapolres Sampang Warning Polsek Ungkap Satu Kasus Perbulan
Polisi Beberkan Hasil Identifikasi Kerangka Mr.X di Sampang
Polisi Ungkap Pelaku Pembacokan di Kos Tanah Merah

Berita Terkait

Jumat, 30 Januari 2026 - 14:32 WIB

Polres Sampang Dalami Motif Kematian Fauzen

Kamis, 29 Januari 2026 - 18:19 WIB

Kapolres Sampang: 3 Bulan Nihil Ungkap Kasus, Kapolsek Siap-Siap Dicopot

Rabu, 28 Januari 2026 - 11:15 WIB

Teridentifikasi, Teka-Teki Kerangka Manusia di Sampang Terungkap

Selasa, 27 Januari 2026 - 18:31 WIB

Sempat Hilang, Santriwati Korban Pencabulan Ditemukan di Suramadu

Selasa, 27 Januari 2026 - 15:49 WIB

Terima Satyalancana, Kapolres Sumenep Ingatkan Anggotanya Jauhi Narkoba

Berita Terbaru

Caption: Wakil Ketua DPRD Tulungagung pose dengan pihak Diskominfo Bangkalan usai agenda studi banding, (sumber foto: laman resmi Pemkab Bangkalan).

Daerah

Diskominfo Bangkalan Jadi Rujukan Transparansi Digital

Jumat, 30 Jan 2026 - 22:48 WIB

Caption: anggota Persit Kodim 0827 Sumenep bersama Bhayangkari Polres Sumenep saat donor darah, (sumber foto. Media Center Sumenep).

Sosial

Persit Kodim 0827 Sumenep Kompak Donor Darah

Jumat, 30 Jan 2026 - 19:44 WIB

Caption: tampak polisi tidak berseragam bersama warga, mengevakuasi terduga pelaku pencurian ke UGD RSUD dr.Mohammad Zyn Sampang, (dok. foto istimewa).

Peristiwa

Terduga Maling di Sampang Nyaris Tewas Diamuk Warga

Jumat, 30 Jan 2026 - 18:52 WIB

Caption: Satreskrim Polres Sampang menyerahkan kerangka manusia yang sudah teridentifikasi ke pihak keluarga di RSUD dr.Mohammad Zyn, (dok. Harry Rega Media).

Hukum&Kriminal

Polres Sampang Dalami Motif Kematian Fauzen

Jumat, 30 Jan 2026 - 14:32 WIB