Pemuda Sampang Diduga Jadi ‘Tumbal Cepu’ Narkoba

- Jurnalis

Rabu, 17 Desember 2025 - 19:38 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Caption: ilustrasi penangkapan pelaku penyalahgunaan narkotika oleh Satresnarkoba, (dok. Harry, Rega Media).

Caption: ilustrasi penangkapan pelaku penyalahgunaan narkotika oleh Satresnarkoba, (dok. Harry, Rega Media).

Sampang,- Inisial RR warga Gunung Sekar, Sampang, Madura, Jawa Timur, terpaksa masuk sel tahanan Polres setempat.

Pasalnya, pemuda 26 tahun tersebut tertangkap tangan membawa narkotika jenis sabu-sabu.

Namun, keterangan yang dihimpun regamedianews, RR diduga dijebak oleh temannya sendiri berinisial AH.

Akibatnya, RR kini harus mendekam di balik jeruji besi, sementara sosok AH justru melenggang bebas.

Peristiwa yang terjadi pada Selasa (09/12/25) sore lalu, menyisakan aroma kejanggalan yang menyengat.

Keluarga RR mencium dugaan skenario “tumbal” yang dirancang rapi, untuk menjebak pemuda malang itu.

Paman RR, Abu Hori Muslim (53), membeberkan kronologi penangkapan keponakannya tersebut.

Baca Juga :  Satu Persatu Bandit Motor Sampang Diringkus

Menurutnya, saat itu RR sedang asyik bermain voli, namun kemudian tiba-tiba didatangi AH.

Meski sempat menolak, kata Abu Hori, keponakannya terus dipaksa untuk ikut berboncengan motor.

“Keponakan saya sudah menolak, tapi dipaksa ikut oleh AH,” ujarnya kepada awak media, Rabu (17/12).

Petaka terjadi, saat motor yang dikendarai AH berhenti di dekat toko sekitar SPBU (Pom Bensin, red) di Desa Pangilen.

“Tiba-tiba, ada polisi menggunakan motor Scoopy dan mobil Avanza melakukan penggerebekan,” ungkap Abu Hori.

Anehnya, meski mereka berboncengan, hanya RR yang diringkus. Sedangkan AH, dilepaskan begitu saja.

“AH yang membonceng tidak ditangkap, malah keponakan saya jadi tersangka tunggal,” ucapnya.

Baca Juga :  Titin Hamidah Terdepak Dari Kursi Direktur RSUD dr Mohammad Zyn Sampang

“Ini penuh kejanggalan, karena di lokasi juga ditemukan barang bukti sabu-sabu didalam bungkus rokok,” ungkap Abu Hori.

Ia mengungkapkan, dirinya mengetahui kronologi ini, saat membesuk RR di Rutan Polres Sampang.

“Keponakan saya ini tidak tau apa-apa soal sabu-sabu itu. Ini tidak adil, dan AH seharusnya juga ditangkap,” tegasnya.

Sementara, dikutip dari bacajatim.com, Plh Kasat Resnarkoba Polres Sampang Iptu Indarta Hendriyansyah, mengaku belum mengetahui detail perkara tersebut.

“Kasus yang mana ya?. Nanti saya tanyakan ke anggota dulu,” tulis Indarta, saat dikonfirmasi melalui pesan singkat WhatsApp_nya, Selasa (16/12) siang.

Penulis : Harry

Editor : Redaksi

Berita Terkait

Teridentifikasi, Teka-Teki Kerangka Manusia di Sampang Terungkap
Sempat Hilang, Santriwati Korban Pencabulan Ditemukan di Suramadu
Terima Satyalancana, Kapolres Sumenep Ingatkan Anggotanya Jauhi Narkoba
Kapolres Sampang Warning Polsek Ungkap Satu Kasus Perbulan
Polisi Beberkan Hasil Identifikasi Kerangka Mr.X di Sampang
Polisi Ungkap Pelaku Pembacokan di Kos Tanah Merah
Polres Sumenep Gagalkan Peredaran 1 Ons Sabu
Kasus Curanmor di Pasar Tanah Merah Terungkap

Berita Terkait

Rabu, 28 Januari 2026 - 11:15 WIB

Teridentifikasi, Teka-Teki Kerangka Manusia di Sampang Terungkap

Selasa, 27 Januari 2026 - 18:31 WIB

Sempat Hilang, Santriwati Korban Pencabulan Ditemukan di Suramadu

Selasa, 27 Januari 2026 - 15:49 WIB

Terima Satyalancana, Kapolres Sumenep Ingatkan Anggotanya Jauhi Narkoba

Senin, 26 Januari 2026 - 21:08 WIB

Kapolres Sampang Warning Polsek Ungkap Satu Kasus Perbulan

Sabtu, 24 Januari 2026 - 12:12 WIB

Polisi Beberkan Hasil Identifikasi Kerangka Mr.X di Sampang

Berita Terbaru

Caption: Petugas Perum Bulog Cabang Madura dan Dinas Perdagangan Sumenep, sosialisasi dan pengawasan langsung ke pasar, (dok. Kurdi Rega Media).

Ekonomi

Bulog Madura Siap Gelontorkan Minyakita di Pasar Rakyat

Rabu, 28 Jan 2026 - 17:07 WIB

Caption: Satreskrim Polres Sampang menyerahkan kerangka manusia yang sudah teridentifikasi ke pihak keluarga di RSUD dr.Mohammad Zyn, (dok. Harry Rega Media).

Hukum&Kriminal

Teridentifikasi, Teka-Teki Kerangka Manusia di Sampang Terungkap

Rabu, 28 Jan 2026 - 11:15 WIB