Visi Sampang Terang: Jadikan JLS Magnet Ekonomi

- Jurnalis

Jumat, 9 Januari 2026 - 08:09 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Caption: Bupati Sampang H Slamet Junaidi melakukan peninjauan sebelum meresmikan Penerangan Jalan Umum baru di JLS, (dok. Harry Rega Media).

Caption: Bupati Sampang H Slamet Junaidi melakukan peninjauan sebelum meresmikan Penerangan Jalan Umum baru di JLS, (dok. Harry Rega Media).

Sampang,- Pemerintah Kabupaten Sampang terus mematangkan strategi pengembangan wilayah melalui optimalisasi Jalan Lingkar Selatan (JLS).

Tak sekadar infrastruktur penghubung, JLS kini diproyeksikan menjadi pusat pertumbuhan ekonomi baru.

Hal ini diungkapkan Bupati H Slamet Junaidi, saat diwawancara disela peresmian Penerangan Jalan Umum (PJU), pada Kamis (8/1/2026) malam.

Menurut bupati akrab disapa Haji Idi, pemasangan fasilitas PJU yang masif di sepanjang JLS, bukan sekadar masalah estetika.

“Tapi langkah strategis guna menghidupkan ekosistem ekonomi lokal, khususnya bagi sektor Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM),” ujarnya.

Dengan kondisi jalan yang terang dan nyaman, ia ingin menarik minat pengguna jalan dari kabupaten tetangga untuk singgah.

Baca Juga :  BLT Tak Kunjung Disalurkan, Warga Gampong Air Berudang Gerudug Kantor Keuchik

“Potensi inilah yang kita tangkap agar mereka berbelanja di Sampang, sehingga perputaran uang di masyarakat lokal meningkat,” tandasnya.

Selain penguatan sektor UMKM, ia juga telah menyiapkan visi jangka panjang dengan memproyeksikan area di sekitar JLS sebagai kawasan industri masa depan.

“Infrastruktur yang memadai, diharapkan mampu menarik investor untuk menanamkan modal di Sampang,” ujar eks anggota DPR RI ini.

Haji Idi pun menegaskan, ambisi Pemerintah Daerah dibawah kepemimpinannnya tidak berhenti di jalur protokol.

“Visi besar bertajuk Sampang Terang Benderang, ditargetkan mampu menjangkau hingga ke pelosok desa,” tegasnya.

Baca Juga :  Diapresiasi AMPES, Polres Sampang: Beri Tau Kami Kalau Ada Transaksi Narkoba

Maka untuk merealisasikan hal tersebut secara berkelanjutan tanpa membebani APBD secara berlebihan.

“Kami akan menggunakan skema Kerja Sama Pemerintah dengan Badan Usaha (KPBU), dan akan kami seleksi,” ucap Haji Idi.

Tujuannya, mencari mitra swasta yang paling efisien, kredibel dan kompetitif, agar warga Sampang bisa menikmati fasilitas penerangan yang layak.

Maka dari itu, imbuh Haji Idi, langkah transformatif ini diharapkan tidak hanya mengubah wajah tata kota Sampang.

“Tetapi, juga memberikan dampak nyata bagi kesejahteraan ekonomi masyarakat secara menyeluruh dan berkelanjutan,” pungkasnya.

Penulis : Harry

Editor : Redaksi

Berita Terkait

Pamekasan Darurat Perceraian, 1.694 Kasus Masuk Pengadilan Agama
Musrenbang Banyuates, Ra Mahfudz Beberkan 4 Prioritas Sampang 2027
Lecehkan Atlet, KBI Bangkalan Desak Ketua Pengprov Jatim Dicopot
Blak-Blakan! Kades Waru Barat ‘Semprot’ PDAM Depan Bupati Pamekasan
Resmi Dilaunching, SPPG Torjunan Komitmen Sajikan Menu Higienis
MUI Sampang Larang Haflatul Imtihan Diisi Hiburan Langgar Syariat
Ra Mahfudz Proyeksikan Torjun Jadi Jantung Pemerintahan Sampang
Forkot Pamekasan Endus Aroma ‘Titipan’ Proyek di APBD 2025

Berita Terkait

Kamis, 29 Januari 2026 - 19:07 WIB

Pamekasan Darurat Perceraian, 1.694 Kasus Masuk Pengadilan Agama

Kamis, 29 Januari 2026 - 13:08 WIB

Musrenbang Banyuates, Ra Mahfudz Beberkan 4 Prioritas Sampang 2027

Rabu, 28 Januari 2026 - 22:39 WIB

Lecehkan Atlet, KBI Bangkalan Desak Ketua Pengprov Jatim Dicopot

Rabu, 28 Januari 2026 - 20:49 WIB

Blak-Blakan! Kades Waru Barat ‘Semprot’ PDAM Depan Bupati Pamekasan

Rabu, 28 Januari 2026 - 18:29 WIB

Resmi Dilaunching, SPPG Torjunan Komitmen Sajikan Menu Higienis

Berita Terbaru