Surabaya (regamedianews)-, Pasca ledakan bom yang mengguncang kota Pahlawan Surabaya Kapolri Jenderal Polisi Tito Karnavian bersama Irjen Polisi Machfud Arifin Kapolda Jawa Timur didampingi Soekarwo Gubernur Jawa Timur sempat meninjau lokasi kejadian yakni Gereja Kristen Indonesia di Jalan Diponegoro, Surabaya, Minggu (13/5).meski kunjungan orang orang penting tersebut hanya berlangsung cepat karena akan pindah ke lokasi kejadian berikutnya.
Selain mereka sebenarnya juga Kapolrestabes Surabaya, dan wali kota Surabaya juga sempat terlihat meninjau tempat kejadian perkara.
Bahkan kabarnya orang nomer satu di Negeri ini Presiden Joko Widodo juga akan terbang dari Jakarta guna melihat langsung lokasi kejadian.
Hal itu terlihat dari beberapa pasukan keamanan dan Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres) juga telah bersiaga di lokasi.
“Iya rencananya Presiden akan datang”; ujar seorang petugas dilapangan. (rid)