Daerah  

Dishub Sampang Lepas 100 Peserta Balik Mudik Gratis Jurusan Surabaya

Sampang, (regamedianews.com) – Pemerintah Provinsi Jawa Timur melalui Dinas Perhubungan (Dishub) Sampang, memberangkatkan balik mudik gratis dengan menyediakan 2 bus dengan jumlah peserta pemudik 100 orang, Rabu (20/06/2018).

Pantauan regamedianews.com di lokasi, Para pemudik ini di berangkatkan dari taman kota atau depan Pemkab Sampang dengan tujuan terminal Purabaya atau Bungurasih Surabaya.

Dikonfirmasi Kepala Dinas Perhubungan Sampang, M. Zuhri mengatakan, balik mudik gratis ini merupakan program rutin tahunan Pemerintah Propinsi Jawa Timur melalui Dinas Perhubungan Sampang.

“Tujuannya untuk melayani masyarakat, khususnya yang kurang mampu. Agar mereka bisa kembali ke kampung halamannya dengan aman, nyaman, dan selamat,” ujarnya.

Menurutnya, program mudik secara gratis ini, diharapkan di selenggarakan tiap tahun, karena sangat membantu bagi masyarakat utamanya orang miskin yang ingin mudik atau pulang ke kampung halamannya.

“Dalam perjalanan menuju Surabaya, nanti para peserta balik mudik gratis ini dikawal oleh pihak kepolisian dan TNI,” imbuhnya. (adi/har)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *