Daerah  

Bantu Korban Kebakaran di Kota Fajar, Bupati Aceh Selatan Serahkan Bantuan

Bupati Aceh Selatan, Tgk. Amran saat menyalurkan bantuan diterima langsung oleh korban kebakaran.

Aceh Selatan || Rega Media News

Kebakaran yang terjadi di Gampong Kota Fajar, Kecamatan Kluet Utara, pada Senin (12/7/2021) sekitar pukul 05.00 WIB, telah menghanguskan ruko berkonstruksi kayu milik masyarakat setempat.

Mobil pemadam kebakaran yang tiba di lokasi tak lama setelah kejadian, dengan dibantu TNI serta masyarakat setempat, berhasil memadamkan api sebelum meluas dan membahayakan lebih banyak warga masyarakat.

Bupati Aceh Selatan, Tgk. Amran, tiba dilokasi kebakaran usai membuka acara Musrenbang Perubahan RPJMD Aceh Selatan di Aula Bappeda pada pagi harinya, dengan didampingi Kepala Dinas Sosial, Zubir Efendi, S.Pt, dan disambut oleh Muspika Kluet Utara serta Keuchik Kota Fajar.

Pada kesempatan ini, Tgk. Amran menyalurkan bantuan masa panik berupa bahan kebutuhan pokok serta alat shalat, yang diterima langsung oleh korban kebakaran.

“Saya akan berupaya maksimal agar ruko milik warga yang terbakar dapat dibangun kembali, sehingga mereka dapat berjualan seperti sediakala. Terlebih lagi, diantara korban ini ada yang merupakan janda, dan memiliki anak yatim yg masih bersekolah”, Pungkasnya.