Sampang Kota Gelap, Tim Resmob Antisipasi Aksi Kriminal

- Jurnalis

Selasa, 13 Juli 2021 - 16:13 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

"Dhemit" Tim Resmob Satreskrim Polres Sampang saat memantau di sejumlah ruas jalan yang gelap.

Sampang || Rega Media News

Pemadaman lampu Penerangan Jalan Umum (PJU) di sejumlah ruas jalan di wilayah Sampang, Madura, bakal menjadi ajang bancakan bagi para pelaku kriminal untuk beraksi.

Namun, meski demikian tidak membuat Tim Resmob Satreskrim Polres Sampang tinggal diam, melainkan semakin memperketat patroli keliling dan giat Kring Serse.

Tim Resmob yang berjuluk “Dhemit” ini, bakal menyisir sejumlah ruas jalan yang gelap saat pemadaman lampu PJU, selama Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat.

Baca Juga :  Polisi Lumpuhkan Pelaku Begal Guru SD di Bangkalan

“Memperketat patroli dan giat Kring Serse untuk mengantisipasi terjadinya aksi kriminalitas,” ujar Kasat Reskrim Polres Sampang, AKP Sudaryanto, Selasa (13/07/21).

Ia mengaku, telah memerintahkan kepada seluruh anggota jajaran termasuk Tim Resmob untuk memperketat patroli, saat pemadaman lampu PJU selama PPKM Darurat.

“Jadi, diimbau kepada masyarakat untuk lebih waspada saat minim penerangan jalan. Jangan keluar rumah, jika tidak ada kepentingan yang mendesak,” imbaunya.

Baca Juga :  Polisi Tembak Mati Pelaku Curwan di Bangkalan, PKDI Beri Apresiasi

Sudaryanto juga menghimbau, masyarakat agar mematuhi aturan dalam PPKM Darurat, demi menekan angka penularan dan pencegahan penyebaran Covid-19.

“Patuhi aturan PPKM Darurat, kurangi mobilitas, jauhi kerumunan. Kami berharap kerjasama masyarakat dalam menekan penyebaran Covid-19, dan tetap terapkan protokol kesehatan,” pungkasnya.

Berita Terkait

Cek Disini…! Daftar Motor Hasil Ungkap Polres Sampang
Satu Persatu Bandit Motor Sampang Diringkus
Pencurian Dominasi Kriminalitas di Sumenep
Polres Bangkalan Amankan Pelaku Penganiayaan Pasutri di Galis
Aktor 23 TKP Pencurian Motor di Sampang-Bangkalan Tertangkap
Hilang Lagi!, Polisi Usut Pencuri Mesin Traktor Disperta-KP Sampang
Kriminalitas di Sumenep, Kejahatan Siber Melonjak Tajam
Polres Sumenep Gaspol, 82% Kasus Kriminal Diselesaikan

Berita Terkait

Rabu, 7 Januari 2026 - 19:27 WIB

Cek Disini…! Daftar Motor Hasil Ungkap Polres Sampang

Rabu, 7 Januari 2026 - 08:08 WIB

Satu Persatu Bandit Motor Sampang Diringkus

Selasa, 6 Januari 2026 - 16:07 WIB

Pencurian Dominasi Kriminalitas di Sumenep

Senin, 5 Januari 2026 - 23:12 WIB

Polres Bangkalan Amankan Pelaku Penganiayaan Pasutri di Galis

Senin, 5 Januari 2026 - 21:02 WIB

Aktor 23 TKP Pencurian Motor di Sampang-Bangkalan Tertangkap

Berita Terbaru

Caption: Bupati Sampang H Slamet Junaidi meresmikan PJU baru di Jalan Lingkar Selatan, (dok. Harry Rega Media).

Daerah

Pemkab Sampang “Sulap” Jalan Gelap Jadi Terang

Kamis, 8 Jan 2026 - 21:21 WIB

Caption: Mako Kepolisian Resor Sampang, Jl.Jamaluddin No.02, (dok. Harry Rega Media).

Hukum&Kriminal

Cek Disini…! Daftar Motor Hasil Ungkap Polres Sampang

Rabu, 7 Jan 2026 - 19:27 WIB