Pertengahan 2017, Luas Tanam Padi di Sampang Capai 30 Persen

Sampang, (regamedianews.com) – Dinas Pertanian Kabupaten Sampang menyatakan luas tanam padi di daerahnya pada musim tanam 2016 sampai Juli 2017 meningkat sebanyak 30 persen.

“Luas tanam padi kita mengalami peningkatan mencapai 44.000 hektare, dibandingkan periode yang sama pada musim tanam sebelumnya tahun 2016 mencapai 44.000 hektar,” terang Bambang Subagio Kabid Sumber Daya dan Penyuluhan Dinas Pertanian setempat.

Menurutnya, peningkatan luas tanam itu didorong pula dengan berbagai upaya pendampingan dari pemerintah setempat dalam mendorong percepatan tanam, pemanfaatan bantuan alat mesin pertanian yang telah tersalurkan, hingga bantuan benih dan pupuk.

“Sementara produksi padi juga meningkat tahun 2017 ini, rata – mencapai 6,1 ton sedangkan pada tahun sebelumnya mencapai 5,9 ton,” pungkasnya. (mam/har)

Respon (1)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *