Mahasiswa Bangkalan Tega Bunuh Pacar Dengan Sadis

- Jurnalis

Senin, 2 Desember 2024 - 18:07 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Caption: tampak korban pembunuhan di Bangkalan tergeletak dengan kondisi tubuh terbakar, (dok. regamedianews).

Caption: tampak korban pembunuhan di Bangkalan tergeletak dengan kondisi tubuh terbakar, (dok. regamedianews).

BANGKALAN,- Tragedi memilukan terjadi di Bangkalan, Madura, Jawa Timur, seorang mahasiswa terjerat kasus pembunuhan yang menggemparkan masyarakat.

Pelaku berinisial M, berhasil ditangkap Tim Resmob Satreskrim Polres Bangkalan, pada Senin (02/12/24) dini hari, sekira pukul 00:15 wib.

Inisial M ditangkap, setelah melakukan pembunuhan terhadap seorang wanita dibangunan bekas pemotongan kayu di Desa Banjar, Kecamatan Galis.

Kapolres Bangkalan AKBP Febri Isman Jaya menjelaskan, korban berinisial EJ, seorang mahasiswi Universitas Trunojoyo Madura.

“Pelakunya juga seorang mahasiswa, tidak lain pacar korban, berinisial M,” ujarnya kepada awak media.

Baca Juga :  Korban Kecelakaan Kereta Api Cicalengka Dapat Santunan BPJS Ketenagakerjaan

Febri mengungkapkan, pelaku nekat membunuh, setelah korban mengancam akan melaporkan kehamilannya yang berusia dua bulan ke pihak berwajib.

“Oleh korban mau dilaporkan, jika pelaku tidak bertanggung jawab,” terang orang nomor satu di Mapolres Bangkalan ini.

Kronologinya, hari Minggu (01/12) sekitar pukul 17:00 wib, korban menemui pelaku di kamar kost dan kemudian pergi ke Desa Lantek Barat, Galis.

Lanjut Febri mengatakan, ditempat sepi sekitar bekas pemotongan kayu, pelaku emosi mengeluarkan senjata tajam dan menyerang korban hingga tewas.

“Setelah memastikan korban tidak bernyawa, pelaku membeli bensin dan membakar mayat korban untuk menghilangkan jejak,” terangnya.

Baca Juga :  Sampang Dilanda Fenomena Bediding

Penangkapan pelaku, setelah adanya laporan dari warga dan saksi-saksi lainnya yang menemukan jenazah korban dalam kondisi terbakar.

Tim Resmob Polres Bangkalan bersama anggota Reskrim Polsek Galis melakukan penyelidikan dan mendapatkan informasi, pelaku adalah pacar korban.

Barang bukti yang diamankan, antara lain satu unit handphone milik korban, gagang senjata tajam, ceceran darah dan potongan rambut.

“Ada juga dua botol parfum, sepotong pakaian korban, dan satu unit sepeda motor Honda Scoopy milik korban,” pungkasnya.

Berita Terkait

Pencurian Dominasi Kriminalitas di Sumenep
Polres Bangkalan Amankan Pelaku Penganiayaan Pasutri di Galis
Aktor 23 TKP Pencurian Motor di Sampang-Bangkalan Tertangkap
Hilang Lagi!, Polisi Usut Pencuri Mesin Traktor Disperta-KP Sampang
Kriminalitas di Sumenep, Kejahatan Siber Melonjak Tajam
Polres Sumenep Gaspol, 82% Kasus Kriminal Diselesaikan
Bogem Nelayan Pamekasan, Pria di Sampang Diamankan Polisi
Dua Bandit Motor Asal Camplong Berhasil Diringkus

Berita Terkait

Selasa, 6 Januari 2026 - 16:07 WIB

Pencurian Dominasi Kriminalitas di Sumenep

Senin, 5 Januari 2026 - 23:12 WIB

Polres Bangkalan Amankan Pelaku Penganiayaan Pasutri di Galis

Senin, 5 Januari 2026 - 16:06 WIB

Hilang Lagi!, Polisi Usut Pencuri Mesin Traktor Disperta-KP Sampang

Minggu, 4 Januari 2026 - 17:27 WIB

Kriminalitas di Sumenep, Kejahatan Siber Melonjak Tajam

Sabtu, 3 Januari 2026 - 18:42 WIB

Polres Sumenep Gaspol, 82% Kasus Kriminal Diselesaikan

Berita Terbaru

Caption: tidak perlu antre ke rumah sakit, masyarakat Sampang bisa menggunakan aplikasi Mobile JKN untuk daftar berobat (dok. Harry Rega Media).

Kesehatan

Berobat Ke RSUD Sampang Kini Bisa Daftar Online

Selasa, 6 Jan 2026 - 17:32 WIB

Caption: Kapolres Sumenep AKBP Rivanda, saat gelar konferensi pers ungkap kasus kriminal selama tahun 2025, (dok. foto istimewa).

Hukum&Kriminal

Pencurian Dominasi Kriminalitas di Sumenep

Selasa, 6 Jan 2026 - 16:07 WIB

Caption: Sekretaris Satgas MBG Kabupaten Sampang, Sudarmanta, saat diwawancara awak media, (dok. foto istimewa).

Daerah

Dana BGN Macet, Tujuh SPPG di Sampang Mogok

Selasa, 6 Jan 2026 - 14:04 WIB

Caption: Komisi II DPRD Pamekasan saat sidak Sentra Batik Kalampar yang mangkrak, (dok. Kurdi, Rega Media).

Daerah

DPRD Pamekasan Soroti Sentra Batik Kalampar “Mangkrak”

Selasa, 6 Jan 2026 - 08:52 WIB

Caption: Kasi Humas Polres Bangkalan Ipda Agung Intama, dampingi Kasat Reskrim AKP Hafid Dian Maulidi saat diwawancara awak media, (dok. Syafin, Rega Media).

Hukum&Kriminal

Polres Bangkalan Amankan Pelaku Penganiayaan Pasutri di Galis

Senin, 5 Jan 2026 - 23:12 WIB