DPRD Pamekasan Setujui RPJMD Tahun 2025-2029

- Jurnalis

Sabtu, 23 Agustus 2025 - 08:49 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Caption: berlangsungnya rapat paripurna DPRD Pamekasan, dalam penyampaian pendapat akhir fraksi terhadap RPJMD 2025-2029, (dok. regamedianews).

Caption: berlangsungnya rapat paripurna DPRD Pamekasan, dalam penyampaian pendapat akhir fraksi terhadap RPJMD 2025-2029, (dok. regamedianews).

Pamekasan,- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pamekasan, kembali menggelar rapat paripurna.

Paripurna kali ini dihadiri Forkopimda, Bupati KH Kholilurrahman, Sekdakab dan sejumlah pimpinan OPD, Jumat (22/8/25) malam.

Dengan agenda, Penyampaian Pendapat Akhir Fraksi-Fraksi terhadap Raperda tentang Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kabupaten Pamekasan Tahun 2025-2029.

Ketua DPRD Pamekasan Ali Masykur menyampaikan, secara umum menerima dokumen RPJMD tersebut.

Namun, dengan beberapa catatan penting yang harus direvisi dan diperbaiki oleh Bapperida.

“Salah satunya, belum dimasukkannya program prioritas bupati dan wakil bupati terpilih,” ujar Ali Masykur.

Baca Juga :  Jelang Pilkades, Ketua PN Bangkalan Pastikan Pelayanan Peter Sicora Berjalan Maksimal

Menurutnya, RPJMD yang disusun harus menjadi dokumen teknokratis, berorientasi pada kesejahteraan masyarakat.

Ali Masykur menegaskan, hasil RPJMD ini harus mencakup maslahat pelayanan publik, dan pembangunan infrastruktur.

“Termasuk upaya serius dalam menekan angka kemiskinan, serta pengangguran di Kabupaten Pamekasan,” tandasnya.

Sementara, Ketua Fraksi PKB Moh Faridi menyampaikan, tiga catatan penting yang perlu menjadi perhatian.

“Pertama, pada aspek kerangka kebijakan ekonomi makro,” sebutnya.

Ia mengungkapkan, target indikator utama dinilai belum sepenuhnya realistis, kesenjangan ekonomi masih lebar.

Baca Juga :  GMNI Pamekasan Desak Kejari Berantas Budaya Korupsi

“Bahkan, beberapa sektor belum optimal,” ujar politisi Partai Kebangkitan Bangsa ini.

Kedua, dalam sektor sosial dan pembangunan manusia dinilai belum sepenuhnya realistis.

Termasuk, kata Faridi, target penurunan angka pengangguran dan kemiskinan juga tidak logis.

“Sementara peningkatan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) terlalu minim,” ungkapnya.

Ketiga, ihwal infrastruktur dan lingkungan, target peningkatan Indeks Kualitas Lingkungan Hidup (IKLH) dinilai pesimis.

“Maka, catatan ini diharapkan menjadi bahan revisi, sebelum RPJMD tersebut resmi ditetapkan sebagai regulasi daerah,” pungkas Faridi.

Penulis : Marshelina

Editor : Redaksi

Berita Terkait

Dandim Sumenep Tegaskan Pengawasan Ketat Program MBG
Perkuat Basis, 600 Muslimat NU Kedungdung Dikukuhkan
Polres-LBH Ansor Sumenep Komit Beri Pendampingan Hukum Gratis
PLN Rampungkan Infrastruktur Listrik JLS Sampang
RSUD Pamekasan Putus Kontrak Proyek Gedung Rawat Inap
Visi Sampang Terang: Jadikan JLS Magnet Ekonomi
Pemkab Sampang “Sulap” Jalan Gelap Jadi Terang
Prestasi Menurun, Pengurus Baru KONI Pamekasan Dihadapkan Tantangan Berat

Berita Terkait

Minggu, 11 Januari 2026 - 12:02 WIB

Dandim Sumenep Tegaskan Pengawasan Ketat Program MBG

Sabtu, 10 Januari 2026 - 17:13 WIB

Perkuat Basis, 600 Muslimat NU Kedungdung Dikukuhkan

Jumat, 9 Januari 2026 - 20:33 WIB

Polres-LBH Ansor Sumenep Komit Beri Pendampingan Hukum Gratis

Jumat, 9 Januari 2026 - 17:24 WIB

PLN Rampungkan Infrastruktur Listrik JLS Sampang

Jumat, 9 Januari 2026 - 08:09 WIB

Visi Sampang Terang: Jadikan JLS Magnet Ekonomi

Berita Terbaru

Caption: ilustrasi pelaku kriminal ditangkap, Pj Kades Tlagah beberkan surat pengunduran diri inisial UA dari jabatannya sebagai perangkat desa, (dok. Harry Rega Media).

Hukum&Kriminal

Pj Kades Tlagah Bantah Jambret Maut di Pamekasan Jabat Kasun

Minggu, 11 Jan 2026 - 21:49 WIB

Caption: Dandim Sumenep Letkol Arm Bendi Wibisono, menyampaikan arahannya saat grand launching SPPG di Kecamatan Rubaru, (sumber foto. Sumenep.go.id).

Daerah

Dandim Sumenep Tegaskan Pengawasan Ketat Program MBG

Minggu, 11 Jan 2026 - 12:02 WIB

Caption: sebelum pengukuhan, panitia membacakan SK pengurus ranting dan anak ranting Muslimat NU Kecamatan Kedungdung, (dok. foto istimewa).

Daerah

Perkuat Basis, 600 Muslimat NU Kedungdung Dikukuhkan

Sabtu, 10 Jan 2026 - 17:13 WIB

Caption: Manajer PLN UP3 Madura Fahmi Fahresi, diwawancara usai peresmian PJU baru di JLS Sampang, (dok. Harry Rega Media).

Daerah

PLN Rampungkan Infrastruktur Listrik JLS Sampang

Jumat, 9 Jan 2026 - 17:24 WIB