Tiga KIM Unggulan Berebut Juara Di Ajang LCCK Kabupaten Sampang

Kim kembarokah saat menyampaikan paparannya
Kim kembarokah saat menyampaikan paparannya

Sampang,(regamedianews.com) – Dinas Komunikasi dan Informasi (Diskominfo) Kabupaten Sampang menggelar Lomba Cerdik Cermat Komunikatif (LCCK) pada Selasa (20/3) di Gedung BPU Sampang yang diikuti oleh tiga Kolempok Informasi Masyarkat (KIM) yakni KIM BL Jaya Ketapang Laok, KIM Tunas Muda Dharma Camplong dan KIM Kembar Barokah Desa Gunung Rancak Kecamatan Robatal.

Ketiganya merupakan Kelompok Informasi Masyarakat yang telah berhasil mendapatkan penilaian sebagai KIM terbaik yang disaring dari seluruh KIM yang ada diseluruh Kabupaten Sampang, yang salnjutnya akan beradu tangkas dalam memperebutkan Juara 1, 2 dan 3.

Dalam Acara LCCK itu diresmikan langsung Oleh skeretaris Daerah Kabupaten Sampang H.Phutut Budi Santoso, SH.MH dan dihadiri beberapa kepala OPD yang ada dikabupaten Sampang.

Dalam sambutannya Pria Asal Magetan itu menekankan pentingnya adanya pengembangan KIM supaya bisa memberikan akses komunikasi secara luas dan berimbang.

“Keberadaan KIM ini sangat penting bagi masyarakat, jadi ke depan harus terus di kembangkan,”ujarnya.

Sementara menurut Drs Djuwardi Kepala Diskominfo dalam paparannya mengatakan bahwa ada dua KIM binaan dalam setiap kecamatan. Ia berharap kedepan KIM ikut membantu menangkal informasi Hoax yang dapat meresahkan masyarakat.

Sedangkan menurut Adi Salah satu peserta dari KIM Kembar Barokah Gunung Rancak mengatakan bahwa dirinya merasa bersukur KIM yang dibinanya kembali bisa terseleksi ditingkat Kabupaten.

“Saya bersyukur bisa kembali terseleksi diajang bergengsi ditingkat Kabupaten ini”;jelasnya.

Dirinya berharap kegiatan ini dapat terus menjadi semangat bagi pengurus untuk terus berinovasi dalam menyajikan informasi yang akurat, dan berusaha menangkal adanya berita hoax yang semakin merajalela.

“Kami akan terus berinovasi untuk memberikan informasi dan ikut menangkal adanya berita hoax yang mulai meresahkan masyarakat”; tandasnya. (di/har)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *