Sampang, (regamedianews.com) – Dinas Pendidikan Kabupaten Sampang, telah mengajukan penambahan ribuan tenaga guru SD agar dijadikan Pegawai Negeri Sipil (PNS) untuk menutupi kekurangan tenaga pengajar jenjang sekolah dasar di daerahnya.
Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Sampang, Jufri Riyadi mengatakan Dinas Pendidikan telah mengajukan kekurangan guru sebanyak 1.500 orang ke Badan Kepagawaian Daerah (BKD).
“Umumnya yang diajukan adalah guru kelas SD dan guru mata pelajaran SMP dan guru yang di ajukan yakni Guru Tidak Tetap (GTT) yang ber Kategori Dua (K2),” ujarnya, Kamis (15/03/2018).
Sementara, lanjut Jufri, kekurangan guru kelas di daerahnya terjadi di wilayah utara Sampang, yakni Kecamatan Banyuates, Sokobanah, Ketapang, Robatal, Tambelangan dan Kedungdung.
“Kami berharap agar pemerintah pusat segera mengabulkan permintaan daerah khususnya untuk kekurangan guru agar di angkat menjadi PNS. Hal itu diharapkan supaya kekurangan guru di Sampang secara tepat untuk di penuhi,” imbuhnya. (har/adi)